Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Selamat, Syamsir Alam dan Bunga Jelitha Dikaruniai Anak Pertama

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA
Syamsir Alam dan Bunga Jelitha saat mengikuti acara Sehat Sebelum Nikah di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2019).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar bahagia datang dari pasangan artis Syamsir Alam dan Bunga Jelitha.

Pada Rabu (6/1/2021), Syamsir dan Bunga Jelitha dikaruniai anak pertama yang diberi nama Akleema Regalo Zulaikha.

Baca juga: Bunga Jelitha Akan Masak Hidangan Lebaran Sendiri untuk Syamsir Alam

Kabar bahagia itu diketahui melalui unggahan Instagram Syamsir Alam, @syamsir11alam.

Dalam keterangan ungggahan itu, Syamsir menuliskan jenis kelamin anak serta nama lengkap sang anak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Alhamdulillah telah lahir putri pertama kami ‘Akleema Regalo Zulaikha’. Rabu 06 Januari 2021 pada pukul 14.20 WIB,” tulis Syamsir Alam dikutip Kompas.com, Rabu.

Baca juga: Syamsir Alam Menikah dengan Bunga Jelitha di Tengah Wabah Virus Corona

Putri Syamsir Alam lahir dengan berat 3,08 kilogram dan panjang 48 sentimeter.

Selain memamerkan foto sang anak, Syamsir Alam juga memberikan video putri kecilnya.

“Kami yang berbahagia Syamsir Alam dan Bunga Jelitha Ibrani. Maaf om dan tante foto ke 3 Akleema lagi say Hello karna tangan lagi di bedong jadi say Hello nya gitu,” tambah Syamsir Alam.

Baca juga: Resepsi Ditunda, Akad Nikah Bunga Jelitha dan Syamsir Alam Tetap 21 Maret

Sementara itu dari unggahan tersebut langsung mendapat banyak ucapan dari netizen. Adapun artis seperti Chicco Jerikho juga memberikan ucapan.

“Selamat ya @syamsir11alam,” tulis Chicco Jerikho.

“Congratulations uda!! sehat selalu dedek bayinya,” tulis @fssmithh.

“Selamat abangku @syamsir11alam,” tulis @okprats.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi