Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

MLD Entertainment Akan Tuntut Penyebar Foto Editan Nancy MOMOLAND

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Nancy MOMOLAND tak akan ikut tampil dengan girl groupnya di Music Core MBC
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Baru-baru ini, foto yang diduga sebagai Nancy MOMOLAND telah diunggah secara online.

MLD Entertainment sebagai agensi menyatakan foto-foto tersebut palsu, dan mereka akan mengambil tindakan hukum terhadap pelaku.

"Baru-baru ini online dan di SNS, foto terkait Nancy yang dimanipulasi secara ilegal sedang menyebar," kata MLD dikutip Allkpop, Senin (11/1/2021).

"Nancy adalah korban dari foto yang diambil secara rahasia dan kemudian di-photoshop. Orang yang harus dilindungi adalah Nancy," lanjut agensi.

MLD Entertainment kemudian menegaskan akan mengambil langkah hukum dan meminta bantuan untuk melaporkan pihak yang telah menyebar dan memanipulasi foto tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Jalani Tes Covid-19, Nancy MOMOLAND Dinyatakan Negatif Covid-19

"Kami meminta kerjasama anda. Kami akan mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap orang yang mengambil foto, penyebar asli, serta semua orang yang menyebarkan foto dan menyelidiki dengan polisi serta badan hukum internasional," kata MLD.

"Kami akan melalui perwakilan hukum kami untuk mengajukan gugatan tentang pelecehan seksual serta penyebaran foto eksplisit," kata MLD lagi.

Selain itu, MLD Entertainment juga mengatakan kondisi Nancy MOMOLAND saat ini cukup terluka atas insiden tersebut.

"Nancy saat ini terluka secara psikologis. Kami mohon kepada Anda. Tolong jangan sakiti artis kami dengan unggahan jahat," kata agensi.

MLD Entertainment sekali lagi menyatakan, mereka akan terus memantau situasi agar Nancy tidak terluka lagi.

Baca juga: Nancy MOMOLAND Tunda Kegiatan Usai Jalani Tes Covid-19

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Allkpop
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi