Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Deddy Corbuzier: Tidak Ada Rasa Sakit di Surga

Baca di App
Lihat Foto
YOUTUBE SYEKH ALI JABER
Ulama Syekh Ali Jaber menjadi korban penikaman seorang pria saat berceramah di Bandar Lampung pada Minggu (13/09).
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Deddy Corbuzier turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya pendakwah Syekh Ali Jaber.

Melalui unggahan akun Instagram-nya, Deddy Corbuzier memperlihatkan momen ketika ia shalat berjamaah yang diimami mendiang Syekh Ali Jaber.

"Innalillahi wa innalillahi rojiun @syekh.alijaber Tidak ada rasa sakit, tidak ada penderitaan dan tidak ada rasa sakit di surga," tulis Deddy Corbuzier seperti dikutip Kompas.com dalam keterangan tertulis unggahannya, Kamis (14/1/2021).

Ucapan belasungkawa juga disampaikan pembawa acara Raffi Ahmad melalui unggahan Instagram-nya.

Baca juga: Profil Syekh Ali Jaber, Pendakwah asal Madinah yang Berkewarganegaraan Indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"???????????????????????????? @syekh.alijaber Turut berdukacita yang sedalam-dalamnya," tulis Raffi Ahmad.

Adapun, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada Kamis, 14 Januari 2021 pukul 08.30 WIB.

Sebelum meninggal dunia, Syekh Ali Jaber sempat dirawat karena terjangkit virus corona.

Kendati demikian, Ustaz Yusuf Mansur menyebut Syekh Ali Jaber sudah dinyatakan negatif Covid-19 sebelum akhirnya meninggal dunia.

Baca juga: Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia

"Sudah dalam keadaan negatif Covid-19. Di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta," kata Yusuf Mansur.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi