Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Saat Pertama Bertemu, Wijin Terpikat pada Gisel karena Hal Ini

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Gisella Anastasia dan Wijaya Saputra alias Wijin saat ditemui di Gedung Trans TV, Jakarta Selatan, Senin (6/1/2020)
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Kekasih artis Gisella Anastasia alias Gisel, Wijin, mengaku lupa berapa lama hubungan asmara mereka sudah terjalin.

Wijin mengatakan, mereka telah berpacaran sekitar dua tahun.

"Wah gue lupa ngitungnya gimana ya. Sejak Februari ya waktu itu, 2000 berapa ya," ucap Wijin, dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Selasa (19/1/2021).

Baca juga: Akun WhatsApp Diretas, Melaney Ricardo Jelaskan Kronologis hingga Pulih Kembali

Kilas balik saat pertama bertemu, kala itu Wijin diajak makan bersama di restoran oleh salah satu teman Gisel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria bernama lengkap Wijaya Saputra itu mengungkapkan hal yang membuatnya terpikat pada Gisel di samping penampilan fisik.

"Kayak, 'Wih orangnya asik ya'. Dia seperti biasa, mommy catering, serving (menyendokkan makanan). Terus dia ambilin aku (makanan). Enggak ke aku doang sih sebenarnya, ke yang lain-lain juga," kata Wijin.

Baca juga: Gisel Penuhi Wajib Lapor, Diantar Wijin dan Lebih Santai

Melaney Ricardo yang juga teman dekat Gisel membenarkan bahwa itu memang sifat asli sang finalis Indonesian Idol musim 5 tahun 2008 itu.

"Abis itu pikir aku wah baik banget. Kayak bukan ke gue doang, tapi ke orang lain empatinya tinggi banget dan gue lihat orangnya baik, ngomongnya juga asyik, nyambung. Ya udah di situlah," kata Wijin lagi.

Sejak itu Wijin merasa cocok dengan Gisel dan mereka akhirnya menjalin cinta hingga sekarang.

Baca juga: Kembali Jalani Wajib Lapor Hari Ini Atas Kasus Video Syur, Gisel Bersyukur Tidak Ditahan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi