Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

11 Komedian Terbaik Versi Helmy Yahya, dari Indro Warkop hingga Komeng

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Miing Bagito Channel
Presenter Helmy Yahya
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Helmy Yahya mengungkapkan 11 komedian terbaik di Indonesia versinya.

Dalam kanal youtube Helmy Yahya Bicara yang dikutip Kompas.com pada Kamis (28/1/2021), Helmy mengatakan, komedian kini yang paling berkilau mengisi dunia televisi dan YouTube.

Padahal menurut Helmy, menjadi komedian itu bukanlah hal yang gampang, melainkan butuh kecerdasan.

Baca juga: Panggilan Jiwanya Bukan di Birokrasi, Helmy Yahya: Tiap Bulan Saya Tambah Satu Perusahaan Baru

Dalam berkomedi tidak hanya masalah spontanitas, tetapi juga butuh perencanaan atau naskah yang matang hingga menggunakan riset yang luar biasa.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari banyak komedian Indonesia, Helmy Yahya memilih 11 komedian terbaik menurut dia.

1. Indro Warkop

Helmy Yahya melihat Indro Warkop adalah salah satu komedian senior terbaik di Indonesia.

Indro lahir dari Warkop, salah satu grup komedi terbesar dan legendaris.

Baca juga: Kenang Istrinya, Indro Warkop: Aku Merasa Kakiku Hilang

Dia masih eksis sampai hari ini meski tiga personel Warkop lainnya sudah terlebih dahulu meninggal dunia.

Helmy menilai bahwa Indro adalah komedian yang cerdas dan sangat rendah hati.

Indro saat ini aktif mendidik komedian generasi baru dengan menjadi juri stand up comedy.

2. Dedy Gumelar

Helmy menilai Dedy Gumelar juga salah satu komedian terbaik Indonesia.

Dedy dikenal sebagai tokoh Mi'ing dalam grup Bagito.

Baca juga: Pernah Coba Stand-up Comedy, Miing Bagito Dikomentari Komika Junior

Helmy mengatakan, Dedy Gumelar dan grupnya pernah punya acara di televisi yang ditunggu-tunggu banyak orang.

Bahkan, Helmy memuji kemampuan Dedy yang menirukan berbagai peran yang luar biasa.

3. Opie Kumis

Lalu, menurut Helmy, Opie Kumis juga salah satu komedian terbaik.

Opie Kumis menurut dia pelawak yang paling natural untuk merepresentasikan budaya Betawi.

Baca juga: Opie Kumis dan Pengalamannya Berpoligami

Selain itu, Opie Kumis juga disebut memiliki spontanitas yang luar biasa dan sangat lentur jika melawak.

"Saya melihat kumisnya saja ketawa," kata Helmy sambil tertawa.

4. Kirun

Kirun menjadi salah satu komedian yang sangat lucu menurut Helmy.

Kirun merupakan komedian senior dari Jawa Timur.

Baca juga: Kirun Tidak Lupakan Tradisi

Pengabdiannya pada dunia seni dan tradisi menurut Kirun sulit dicari penggantinya.

5. Dodit Mulyanto

Helmy Yahya menilai Dodit adalah salah satu komedian muda yang paling lucu.

Helmy mengatakan, Dodit yang berasal dari Jawa itu sangat pintar menjual kekampungannya.

Diakui Helmy, dia sangat mengidolakan komedian lulusan stand up comedy yang kini sudah merambah dunia film.

Baca juga: Dodit Mulyanto, Terkena Serangan Jantung di Usia Muda dan Kini Hidup Santai

Menurut Helmy, Dody memiliki ciri khas dalam berkomedi.

"Dia sangat khas, kekampungannya dia combain dengan kemampuannya bermain biola. Salah satu komik terbaik yang sangat menghibur saya," ujar Dodit.

6. Kelik Pelipur Lara

Helmy menilai Kelik juga merupakan salah satu komedian terbaik.

Kelik merupakan komedian asal Yogyakarta yang punya lawakan khas dengan plesetannya.

Baca juga: Pengalaman Kelik Pelipur Lara Berkomedi di Republik Mimpi sampai Diundang ke Istana Negara

Menurut dia, kehadiran Kelik dapat melahirkan dunia komedian dengan gaya Yogyakarta.

7. Abdel

Helmy menilai Abdel adalah komedian yang pintar mengolah kata.

Abdel juga merupakan presenter yang baik dengan kemampuannya melawak.

Apalagi, kemampuannya main gitar menjadi ciri khas sendiri untuk lawakan Abdel.

Baca juga: Aktif Buat Konten, Abdel Achrian Anggap YouTube Sarana Salurkan Kreativitas

8. Pandji Pragiwaksono

Selain itu, Helmy menilai Pandji juga salah satu komik terbaik yang sangat cerdas.

Pandji mempunyai kemampuan berbisnis dan kerap menggelar show stand up comedy ke berbagai kota.

Namun, terkadang lawakan yang dibuatnya sering mengundang kontroversi.

"Saya suka banget personal Pandji. Saya suka banget dengan dia tampil. Saya mengutip kata-kata Pandji 'Sedikit beda lebih baik, kurang lebih baik,'" kata Helmy.

Baca juga: Video Lama Sebut NU dan Muhammadiyah Viral, Pandji Pragiwaksono: Belum Ditonton Ya?

9. Cak Lontong

Cak Lontong menurut Helmy adalah rajanya plesetan dengan kemampuan monolognya.

Cak Lontong bahkan bisa melawak sendiri maupun dengan bergroup.

"Cak Lontong, saya sering kali terpingkal-pikal. Dia orang yang kuat bisa menembus ketempat terhormat, sangat-sangat cerdas," ujar Helmy.

Baca juga: Kisah Cak Lontong dan Sepotong Roti untuk Mengadu Nasib di Jakarta

10. Sule

Helmy menilai Sule merupakan komedian yang multi talenta.

Sule bisa menjadi dalang hebat dengan suaranya yang bagus dan menirukan banyak karakter.

"Saya suka banget dengan Sule," kata Helmy.

Baca juga: Sule Ungkap Kondisi Nathalie Holscher yang Alami Keguguran

11. Komeng

Helmy menilai Komeng punya branding yang sangat kuat lewat jargo "Uhuy."

Helmy menyebut Komeng memiliki spontanitas yang luar biasa dan sangat cerdas.

"Ngomongnya enggak kepikir, kalau dihajar langsung dia jawab. Cerdas sekali, dia adalah seseorang yang punya intelegensia yang luar biasa," tutur Komen.

Baca juga: Komeng Ungkap Kisah Perjalanannya di Dunia Komedi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi