Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sultan Djorghi Ungkap Pernah Jadi Kernet Bus Empat Tahun Saat Kabur dari Rumah

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Sultan Djorghi saat ditemui di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (21/5/2019).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor Sultan Djorghi mengaku saat remaja, ia sering berselisih paham dengan ayahnya, Thomas Patrick Djorghi.

Karena kerap berselisih paham dengan sang ayah, Sultan pernah kabur dari rumah.

"Seringlah (berselisih paham), sama (seperti Thomas Djorghi) kabur juga," ujar Sultan dalam acara Brownies seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube TRANS TV Official, Senin (1/2/2021).

Baca juga: Posesif, Sultan Djorghi Larang Anaknya Pacaran

Beberapa waktu lalu, kakak Sultan, Thomas Djorghi, juga mengungkap pernah meninggalkan rumah ayahnya setelah berselisih paham.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sultan mengatakan, selama kabur dari rumah, ia pun menjadi kernet bus selama empat tahun.

"Makanya jadi kenek bus, empat tahun," kata Sultan.

Baca juga: Cerita Thomas Djorghi Pernah Diusir Ayah

Pengakuan Sultan membuat Ruben Onsu dan Ivan Gunawan yang menjadi host "Brownies" melongo.

"Bus apa?" ujar Ruben dan Ivan serentak.

"Duh kita menyesal kenapa enggak sempat naik tuh bus," kelakar Ruben dan Ivan.

Baca juga: Penyesalan Terbesar Thomas Djorghi

Meski demikian, masa-masa sulit itu telah lama berlalu. Mengikuti jejak Thomas Djorghi, Sultan mulai masuk dunia hiburan. Dia mengawalinya dengan menjadi model.

Sukses di dunia modeling, Sultan menjajal dunia akting. Dia pernah membintangi banyak film layar lebar dan sinetron.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi