JAKARTA, KOMPAS.com - Film Wonder Park yang dirilis pada 2019 akan tayang di Netflix mulai Sabtu (6/2/2021).
Film animasi petualangan yang diproduksi Paramount Animation, Nickelodeon Movies, dan Ilion Animation Studios ini menggandeng beberapa selebriti ternama sebagai pengisi suara.
Di antaranya Jennifer Garner, Mila Kunis, Brianna Denski, Matthew Broderick, Ken Hudson Campbell, Kenan Thompson, dan John Oliver.
Wonder Park mengisahkan tentang gadis muda yang menemukan versi nyata dari taman hiburan ajaib yang selama ini hidup dalam imajinasinya.
Baca juga: Sinopsis Finding Neverland, Kisah di Balik Dongeng Peter Pan
Cerita bermula saat June Bailey (Brianna Denski), gadis muda yang memiliki imajinasi luar biasa, mulai mengarang kisah berjudul Negeri Ajaib bersama sang ibu (Jennifer Garner).
Dalam cerita tersebut, dikisahkan ada sebuah taman hiburan ajaib yang dijalankan oleh sekelompok hewan.
Mulai dari seekor beruang biru besar bernama Boomer (Ken Hudson Campbell), Greta (Mila Kunis) si babi hutan, serta berang-berang bernama Gus (Kenan Thompson) dan Cooper (Ken Jeong).
Ada juga Steve (John Oliver), landak yang merupakan manajer keamanan, dan Peanut (Norbert Leo Butz), pemimpin taman hiburan tersebut.
Baca juga: Sinopsis Serial Locke & Key, Kisah Kunci Misterius, Tayang di Netflix
Namun, seiring berjalannya waktu, ibu June mulai sakit dan harus menerima perawatan.
Akibatnya, June menjadi sedih dan memilih membakar cetak biru Negeri Ajaib.
Terlebih lagi, ia juga dikirim ayahnya (Matthew Broderick) ke kamp matematika.
Saat di perjalanan, June salah mengartikan catatan dari ayahnya.
Baca juga: Sinopsis Earwig and the Witch, Tayang 5 Februari di HBO Max
Ia kemudian melarikan diri dari bus untuk kembali ke rumahnya.
Di tengah hutan, June justru menemukan Negeri Ajaib seperti yang ada di ceritanya.
Sayangnya, taman hiburan ajaib tersebut tengah dikelilingi oleh Awan Kegelapan.
Untuk mengusir Awan Kegelapan, June dan para hewan yang menjalankan taman hiburan berusaha memperbaiki Clockwork Swings.
Baca juga: Sinopsis Tribes of Europa, Gambarkan Pergolakan di Eropa pada 2074
Namun, upayanya digagalkan oleh Chimpanzombies, bekas mainan mewah yang sekarang menguasai Awan Kegelapan.
Mampukah June menghidupkan kembali taman hiburan ajaib tersebut?
Saksikan kisah selengkapnya dalam film Wonder Park yang akan tayang di Netflix mulai Sabtu mendatang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.