Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Keluarganya Jadi Bahan Materi Stand Up Comedy, Ruben Onsu Protes

Baca di App
Lihat Foto
YouTube MOP Channel
Pembawa acara Ruben Onsu
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Ruben Onsu memprotes komika Ridwan Remin yang menggunakan keluarganya sebagai materi stand up comedy-nya.

Protes Ruben disampaikan dalam media sosial Instagram pribadinya @ruben_onsul.

Ruben mengunggah video yang memperlihatkan Ridwan Remin menjadikan keluarganya sebagai bahan lelucon di panggung.

Baca juga: Betrand Peto Tes SMA Internasional, Ditemani Ruben Onsu dan Latihan dengan Sarwendah

Lelucon Ridwan menggunakan nama Ruben, Betrand Peto, dan Sarwendah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruben juga mengunggah tangkapan layar kolom komentar akun TikTok yang mengunggah lawakan Ridwan.

"Hai mas yang terhormat, di sini saya perkenalkan diri dulu sebelumya saya yang bernama Ruben Onsu orangtua dari anak yang di video mas sebut, maaf sebelumnya saya kurang nyaman dengan adanya video ini yang anda jadikan bahan roasting, silahkan jwab pertanyaan saya," tulis Ruben dalam keterangan video yang diunggahnya seperti dikutip Kompas.com, Selasa (9/2/2021).

Baca juga: Permintaan Betrand Peto dan Penjelasan Psikolog Usai Keluarga Ruben Onsu Dituding Memanfaatkannya

"1. Jika menurut Anda cara saya salah, apa pantas jadi bahan ejekan? 2. Jika posisinya saya tukar, Anda jadi saya dan saya jadi Anda, bagaimana perasaan Anda?" lanjut Ruben.

Ruben mengatakan yang diucapkan oleh Ridwan dalam stand up-nya terkesan malah membenarkan lelucon yang sebenarnya salah.

Menurut Ruben, video tersebut bisa mengganggu tumbuh kembang anaknya.

Baca juga: Klarifikasi Ruben Onsu soal Tuduhan Manfaatkan Betrand Peto

"Di sini izin saya jelaskan kalau bahan roasting yang Anda buat dari cerita yang terkesan membenarkan apa yang Anda ucapkan," kata Ruben.

"Dan mas yang terhormat, kalau Anda punya anak atau keponakan Anda pasti akan tahu bagaimana mentalnya jika melihat video ini dan ini sangat menganggu tumbuh kembang anak," lanjut Ruben.

Ruben juga mempertanyakan hati nurani Ridwan yang membawa-bawa keluarganya jadi bahan tertawaan banyak orang.

Baca juga: Klarifikasi Ruben Onsu soal Tuduhan Manfaatkan Betrand Peto

Ia tak menyangka ada komika yang menjatuhkan orang lain demi popularitasnya.

"Kalau Anda sudah menikah, jika istri Anda dijadikan bahan tertawaan oleh orang lain, bagaimana reaksi Anda?," tulis Ruben.

"Dimana hati nurani Anda jika seorang anak dijadikan bahan roasting, yang Anda tidak tahu cerita selengkapnya. Mas yang terhormat maaf jika ada tulisan saya yang salah," lanjutnya.

Baca juga: Ruben Onsu Panik Betrand Peto Minta Konsultasi ke Psikolog

Ruben mengatakan, hal ini bisa jadi evaluasi buatnya ke depan untuk tak menjatuhkan keluarga lain untuk menjadi bahan leluconnya.

"Tapi saya hanya meluruskan saja, dengan video ini yang tersebar, kita sama-sama orang yang bekerja di industri hiburan dan Anda juga tahu kalau perasaan saya, jika istri dan anak saya menjadi bahan ejekan," kata Ruben Onsu.

"Jika mas anggap ini bercanda, anggap saja saya juga bercanda sambil meluruskan ya. Salam hormat saya untuk keluargamu dan sukses untuk kariernya ya, sehat selalu mas," tutur Ruben.

Baca juga: Ruben Onsu Beberkan Kondisi Betrand Peto, Minta Konsultasi ke Psikolog

Unggahan Ruben tersebut bahkan mendapat simpatik dari teman-teman selebritas lainnya. Mulai dari Anwar, Rossa, Ivan Gunawan, Wika Salim, Dimas Beck, Melaney Ricardo, Wirang Birawa.

"Astagaaa.. kebayang kita jadi orangtua lihat keluarga kita jadi bahan lawakan seperti ini," tulis Melaney.

"Masih banyak acara untuk bisa bikin orang ketawa... ini keterlaluan," tulis Ivan Gunawan.

"Semoga rejeki yang kita terima bukan dari hasil menyakiti perasaan orang. Aamiin. Sehat selalu adek dan keluarga sayang, semoga selalu dilindungi Allah. love you," kata Rossa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi