Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Putuskan Berpisah dari Eryck Amaral, Aura Kasih: Aku Enggak Bisa LDR

Baca di App
Lihat Foto
YouTube The Hermansyah A6
Aura Kasih berbincang dengan Ashanty.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan artis peran Aura Kasih kembali membeberkan alasannya memutuskan berpisah dengan Eryck Amaral.

Dikutip dari kanal YouTube The Hermansyah A6, Aura Kasih mengaku tak bisa menjalani hubungan jarak jauh dengan Eryck Amaral.

Mengingat, Eryck Amaral harus tinggal di luar Indonesia karena pekerjaan.

“Sebenarnya aku enggak bisa LDR, tapi dia harus pergi banget. Terus gue kayak ‘lu jangan pergi deh, di sini aja’. (tapi dia bilang) ‘di sini enggak ada opportunity buat gue, blablabla’,” tutur Aura Kasih.

“Menurut dia, kayak ada hal-hal yang dia enggak suka di Indonesia. Dari dulu dia sering ngomong kita harus pindah tapi enggak bisa dong, karier aku di sini. Bikin bisnis juga di sini. Egonya cowok lah,” ucap Aura Kasih melanjutkan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Soal Perpisahan dengan Eryck Amaral, Aura Kasih: Secara Agama Sudah Cerai

Hingga akhirnya, Aura Kasih dengan berat hati memutuskan untuk berpisah dengan Eryck Amaral.

“Awalnya aku mikir sama aja sih. Aku mikir 'lu jangan pergi deh, Bella masih 8 bulan'. Terus ada Covid. Terus saya harus survive sendiri, kebayang keluarga enggak bisa datang ke Jakarta pas Lockdown. Terus aku kayak sendirian,” tutur Aura Kasih.

“Pas penerbangan udah di buka aku bilang, ‘lu balik lagi enggak’, mungkin dia enjoy. Tapi aku bilang, gue LDR enggak bisa. Ngapain aku sendirian di sini, mending gue sendiri beneran,” kata Aura Kasih lagi.

Diketahui, Aura Kasih menggugat cerai Eryck Amaral ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada 17 Desember 2020.

Selain gugatan cerai, Aura Kasih disebut juga mengajukan hak asuh untuk anaknya.

Baca juga: Gendang Telinga Alami Kebocoran, Aura Kasih Punya Banyak Pantangan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi