Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Terjawab, Penyebab Cha Eun Woo Menangis Saat Bicara Pernikahan

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Penyanyi dan artis peran Cha Eun Woo dalam drama True Beauty
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Cha Eun Woo sempat terlihat menangis ketika tampil di acara Master in the House yang tayang di SBS, tapi teka-teki penyebab dia menangis di acara itu akhirnya terjawab.

Dalam acara yang tayang 7 Februari 2021, pasangan selebriti In Gyojin dan So Yihyun berbicara tentang pernikahan.

Gyojin mengungkap bagaimana dia bisa paham kenapa ayah mertuanya begitu menyayangi istrinya, setelah mereka memiliki anak.

Baca juga: True Beauty Tamat, Cha Eun Woo: Drama yang Sangat Berarti dan Tak Terlupakan

"Saya paham bagaimana menurutnya (ayahnya), istri saya begitu berharga. Itu membuat saya berpikir saya harus menjaganya dengan baik," kata Gyojin.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cha Eun Woo yang mendengar ucapan Gyojin, kemudian mengungkap keinginannya untuk menikah.

"Saya ingin menikah," kata Cha Eun Woo.

Saat ditanya apakah dia serius, kemudian dijawab bintang drama True Beauty itu dia bersungguh-sungguh dengan ucapannya.

Baca juga: Cha Eun Woo Menangis Saat Bicara Pernikahan, Kenapa?

"Ya (serius). Saya banyak mendengar bahwa saya harus menikah dengan seseorang dimana saya bisa membagikan sisi memalukan saya. Saya tahu itu akan sulit, tapi itu juga bukan sesuatu yang tidak mungkin," kata Eun Woo.

Cha Eun Woo lantas terdiam, sebelum akhirnya menangis.

Dengan sedih anggota boyband ASTRO ini menceritakan kalau dia benar-benar ingin bisa memberitahu seseorang, setiap hal dalam dirinya tanpa terkekang, tapi dia belum bisa.

Sebagai seorang idola, tidak mudah untuk dapat bertemu seseorang yang dapat berbagi cerita emosi terdalam.

Mudah-mudahan, Eun Woo dapat bertemu seseorang yang menakjubkan dan pengertian suatu hari nanti!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: kstarlive
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi