Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Gagal Umrah dan ke Labuan Bajo untuk Bulan Madu, Kesha Ratuliu dan Adhi Permana Pilih Bali

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Kesha Adhi
Potret bahagia Kesha dan Adhi Permana setelah resmi menikah pada 7 Februari 2021
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Kesha Ratuliu mengaku batal berbulan madu dengan Adhi Permana.

Sebab, rencana bulan madu keduanya adalah pergi umrah dan pemerintah Arab Saudi membatasi akses penerbangan sementara, salah satunya Indonesia, karena pandemi Covid-19.

"Kami tuh tadinya rencana bulan mudanya mau umrah. Cuma karena umrah lagi belum dibuka lagi untuk warga Indonesia," kata Kesha di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (10/2/2021).

Setelah rencananya itu batal, Kesha dan Adhi juga mewacanakan berbulan madu ke Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Namun, lagi-lagi keduanya batal.

Baca juga: Pernikahan Hanya Dihadiri 75 Orang karena Pandemi Covid-19, Kesha Ratuliu: Wedding Dream

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendati demikian, Kesha dan Adhi kembali merencanakan berbulan madu ke Bali, yang merupakan hadiah pernikahan dari kakak keponakannya, Mona Ratuliu.

"Jadinya ya sudah deh, kami ke Bali aja, sudah itu ke Balinya dikasih hadiah juga sama Bunda Mona kan, jadinya ya sudah deh Alhamdulillah kami ke Bali, hadiah dari Bunda," ujar Kesha.

Selepas resmi menikah secara negara, Kesha dan Adhi bakal melangsungkan resepsi pernikahannya dalam waktu dekat ini.

Namun, tidak sama seperti ijab kabul. Keduanya hanya mengundang lima orang yang tak disebutkan namanya.

Baca juga: Adhi Permana Nikahi Kesha Ratuliu dengan Mahar Emas 19,7 Gram

"Kalau akad nikah adat, kalah resepsi intimate dinner aja. Sebenarnya itu bukan resepsi, cuma lima orang dan penginnya outdoor supaya aman, supaya enggak mengendap di ruangan ber-AC, tapi langsung alam luas gitu," ucap Kesha.

Adapun, Kesha Ratuliu resmi menikah dengan Adhi Permana pada Minggu (7/2/2021).

Mahar yang diberikan Adhi kepada Kesha berupa perhiasan emas seberat 19,7 gram, seperangkat alat shalat dan Al-Quran.

Baca juga: Sah, Kesha Ratuliu Menikah dengan Adhi Permana

Proses ijab kabul keduanya berjalan dengan khidmat dengan menerapkan protokol kesehatan berkait pandemi Covid-19.

Dalam prosesi akad nikah, terlihat Adhi menggunakan sarung tangan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi