Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hyunjin Stray Kids Dituding Bullying, JYP Entertainment Beri Tanggapan

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Hyunjin Stray Kids
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

KOMPAS.com - Rumor bullying terjadi lagi. Kali ini Hyunjin Stray Kids yang diterpa isu perundungan saat masih sekolah.

Pada 22 Februari 2021, dalam unggahan di komunitas online, warganet berinisial A menuduh Hyunjin Stray Kids melakukan kekerasan dan merendahkannya secara verbal selama sekolah menengah.

Kala itu, A bernaung di agensi kecil untuk menekuni bakat akting. Kemudian, Hyujin sering bertanya tentang agensinya, tetapi A enggan menjawab karena merasa agensinya tak populer.

Baca juga: Kihyun MONSTA X Dituding Melakukan Bullying, Agensi Sebut Pelaku dari Kasus Lama

Penolakan A untuk memberitahu nama agensi itu ternyata membuat Hyujin tersinggung.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah kejadian itu, A mengaku mendapat bullying secara verbal dari idol berusia 20 tahun tersebut.

A mengklaim Hyunjin tak suka pada dirinya karena memiliki jatah makan siang yang lebih banyak.

Baca juga: Pledis Entertainment Bantah Tuduhan Mingyu SEVENTEEN Lakukan Bullying

A juga menyatakan bahwa Hyunjin dan siswa lain mengundangnya ke dalam obrolan grup kelas dan melecehkan dirinya secara verbal.

Agensi Stray Kids, JYP Entertainment merilis pernyataan resmi berkaitan dengan rumor perundungan tersebut.

"Kami telah mengonfirmasi ada banyak yang tidak benar dari postingan yang saat ini menyebar. Kami telah mengidentifikasi orang-orang yang dengan sengaja membuat rumor jahat dan menyebarkannya," kata JYP Entertainment, dilansir Soompi, Selasa (23/2/2021).

Baca juga: Selebritas Korea Diterpa Rumor Bullying, dari Mingyu SEVENTEEN hingga Kim Dong Hee

Agensi memastikan mereka akan terus melakukan penyelidikan guna menemukan kebenaran dibalik rumor tersebut.

"Kami akan melakukan penyelidikan terperinci melalui berbagai cara dan menemukan kebenaran yang tidak terdistorsi dan tepat," kata JYP.

Dengan tegas agensi akan mengambil tindakan hukum terhadap pelaku penyebar isu bullying tersebut.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk melindungi artis kami dengan menemukan kebenaran yang jelas dan akan mengambil tindakan tegas terkait penyebaran rumor palsu," kata JYP Entertainment.

Baca juga: Kihyun MONSTA X Dituding Melakukan Bullying Saat Masih Sekolah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi