Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Adiezty Fersa Khawatir soal Anak, Gilang Dirga: yang Penting Gue Sama-sama Lu

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Adiez Gilang
Pembawa acara Gilang Dirga, didampingi istrinya Adiezty Fersa, menceritakan pengalamannya menjalani isolasi mandiri selama positif Covid-19.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Perjuangan pasangan Gilang Dirga dan Adiezty Fersa untuk memiliki anak masih belum membuahkan hasil.

Adiez bahkan sempat mengalami dua kali keguguran.

Pada suatu momen, Adiez sempat bertanya kepada Gilang bagaimana jika memang keduanya tak akan pernah dikaruniai anak.

Baca juga: Meski Tersinggung, Gilang Dirga dan Adiezty Coba Tenang Tanggapi Pertanyaan Netizen soal Momongan

Gilang lalu menenangkan dan berkata bahwa hal terpenting dalam hidupnya adalah bisa bersama Adiez.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Gue bilang gue enggak peduli yang penting gue sama-sama lu," kata Gilang seperti dikutip dari video OOTD Trans 7, Selasa (23/2/2021).

Ia pun menjelaskan prinsipnya soal konsep rumah tangga.

Baca juga: Cerita Gilang Dirga Sembuh Dari Covid-19 Dalam 9 Hari

"Menurut prinsip gue, di rumah tangga gue ini wanita itu bukan seperti 'pabrik' yang bisa berproduksi dan kalau pabrik gitu ya hasilnya aja yang disayang-sayang, istrinya ya sudahlah," ujar Gilang.

Selama ini, Gilang dan Adiez sudah berusaha untuk segera dikaruniai anak.

Baca juga: Alasan Gilang Dirga Tak Lakukan 3 Hari Isolasi Mandiri Usai Negatif Covid-19

Keduanya bahkan sudah mencoba menjalani program bayi tabung walau hasilnya masih belum memuaskan.

Pasangan yang menikah pada 18 September 2016 ini hanya merasa kesal karena warganet kerap menanyakan hal tersebut kepada mereka.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi