Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bedu: Komedi Itu Tidak Ada yang Menyakiti Satu Sama Lain

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Qiss You TV
Bedu saat berbincang dengan Ayu Ting Ting
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak Bedu memberikan pesan kepada setiap komedian yang baru saja merintis karier di dunia hiburan Tanah Air.

Pesan yang diberikan Bedu ini juga termasuk agar bisa bertahan dan tidak mendapat hujatan dari orang lain.

"Komedi tuh tidak ada yang menyakiti satu sama lain. Kedua belah pihak harus saling tertawa. Terutama objek yang dijadikan (bahan) komedi," kata Bedu dalam kanal YouTube Qiss You TV, dikutip Kompas.com, Rabu (24/2/2021).

Bedu bisa berbicara seperti itu karena mengaku telah merasakan yang namanya sakit hati.

Oleh karena itu, Bedu mengatakan, tidak ingin orang lain merasakan hal yang sama.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Gara-gara Denny Cagur, Bedu Hampir Kehilangan Nyawa karena Telan Uang Koin

"Gue tuh udahan sangat tahu bagaimana perasaan orang yang tersakiti itu gimana, karena gua udah sering disakiti hati, jadi tahu gimana rasanya sakit hati," ujar Bedu.

Terlepas dari itu, Bedu mengatakan popularitas grup lawan pada zaman sekarang sudah tidak lagi selaku dulu.

Kata Bedu, para pelawak di layar kaca sudah bekerja dengan sendiri. Dia menganalogikannya seperti grup lawak Cagur, yang mana Bedu sempat bergabung di dalamnya.

"Karena tren-nya juga bukan tren grup lawak. Bahkan, grup Cagur sendiri bukan lawak untuk grup sekarang. Denny sudah sama Raffi, Wendi sudah sama Ayu Ting Ting, Ruben Onsu dan Ivan Gunawan, jadi grupnya juga enggak ada," kata Bedu.

Baca juga: Pengakuan Bedu soal Kedekatan dengan Andien hingga Hampir Batal Nikah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi