Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rahasia Krisdayanti Jaga Berat Badan, Selalu Bawa Timbangan ke Mana-mana

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO
Krisdayanti usai pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR periode 2019 - 2024 pada sidang paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/9/2019) pagi.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Krisdayanti mengungkapkan rahasia untuk menjaga berat badannya di tengah kesibukannya.

Krisdayanti mengungkapkan, satu rahasia yang ia lakukan adalah membawa timbangan kecil ke manapun ia pergi.

Baca juga: Krisdayanti Ungkap Keinginan Ikut Mengasuh Aurel dan Azriel Bersama Anang

"Aduh, sebetulnya semua orang pasti kunci. Jadi aku tuh ke mana-mana selalu bawa timbangan, Mbak. Timbangan itu sekarang ada timbangan travelling, jadi timbangannya kecil," ungkap Krisdayanti seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Venna Melinda Channel, Jumat (12/3/2021).

"Jadi kunci nya itu saja, mau di hotel, mau di Dapil, mau blusukan, mau apa, mau di hotel bintang lima atau di tempat sederhana sekalipun itu timbangan ada di situ," ujar Krisdayanti melanjutkan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Krisdayanti Ingin Aurel dan Azriel Hormati Raul Lemos

Dengan membawa timbangan setiap hari dan bebas melakukan kapan saja, istri Raul Lemos itu bisa lebih menjaga konsumsi makanan pada hari itu.

"Karena, ketika besok paginya kita timbang, kalau misalnya berat badan kita agak naik dan over weight, ya sudah, hari ini kita rem-rem sedikitlah. Itu sih kalau buat berat badan," ujarnya.

Dia berujar, Raul Lemos sama sekali tidak menuntut untuk menurunkan atau menjaga berat badan.

Namun sebagai seorang istri, memanjakan mata seorang suami merupakan hal yang wajib bagi Krisdayanti.

Baca juga: Jadi Anggota DPR, Krisdayanti: Mana Pernah Sangka Sih Penyanyi Bisa Bikin Jalanan

"Tapikan kita bikin senang matanya pasangan kita. Gimana kita bangun pagi, walaupun kita enggak ke mana-mana tapi cobalah kita mandi pagi," kata Krisdayanti.

Sementara, perempuan kelahiran Maret 1975 itu mengaku, kebiasaan bangun pagi dan berdandan walaupun tidak pergi ke mana-mana merupakan pelajaran yang dia petik dari ibundanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi