Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Richie Rich, Macaulay Culkin Jadi Anak Terkaya di Dunia

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Macaulay Culkin dalam film Richie Rich (1994).
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Richie Rich merupakan film drama komedi asal Amerika yang tayang perdana pada 1994 lalu.

Kini Anda dapat menyaksikannya kembali di layanan streaming Netflix.

Karya sutradara Donald Petrie ini menjadi film terakhir Macaulay Culkin sebagai aktor cilik sebelum ia kembali berperan sebagai aktor dewasa dalam film Party Monster (2003).

Film Richie Rich menceritakan tentang anak laki-laki paling kaya di dunia, Richie Rich (Macaulay Culkin).

Baca juga: Sinopsis Love and Monsters, Dylan O Brien Mencari Sang Kekasih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ia adalah anak dari seorang pengusaha miliarder bernama Richard Rich (Edward Herrmann).

Kekayaan keluarganya membuat Richie hidup dengan nyaman dan mewah.

Namun, sebetulnya ia merasa begitu kesepian karena tidak punya teman sebaya.

Sementara orang tuanya sering bepergian untuk keperluan bisnis walaupun cukup rutin menghubunginya.

Baca juga: Sinopsis Delivery Man, Kisah Pria dengan Ratusan Anak

Satu-satunya teman yang Richie punya adalah Herbert Cadbury (Jonathan Hyde), seorang kepala pelayan di rumahnya.

Kesempatan mendapatkan teman baru datang ketika ia menghadiri pembukaan pabrik milik ayahnya.

Di sana, Richie bertemu dengan sekelompok anak berusia sebaya dengannya.

Sayangnya, ketika hendak menghampiri mereka, Richie justru ditarik oleh kepala keamanan keluarga yang dikenal keras, Ferguson (Chelcie Ross).

Baca juga: Sinopsis Country Comfort, Kisah Penyanyi yang Mendadak Jadi Pengasuh Anak

Untungnya, saat kedua orang tua Richie hendak pergi ke Inggris untuk urusan bisnis, Cadbury berhasil membujuk ibu Richie, Regina Rich (Christine Ebersole), agar anaknya bisa menghabiskan waktu dengan teman-teman seusianya.

Mereka pun mengundang anak-anak yang ditemui Richie di acara pembukaan pabrik untuk menginap di rumahnya.

Ketika Richie mulai merasa bahagia dengan keadaannya di rumah, sebuah musibah tiba-tiba datang.

Baca juga: Sinopsis Home Alone 2, Saat Kevin McCallister Tersesat di New York

Pesawat yang ditumpangi Richard dan Regina terjatuh di area Segitiga Bermuda.

Usut punya usut, kejadian tersebut ternyata merupakan ulah Laurence Van Dough (John Larroquette), kepala bagian keuangan di perusahaan Richard.

Mau tak mau, Richie akhirnya terpaksa menggantikan posisi ayahnya untuk menjalankan perusahaan.

Tentunya hal tersebut sangatlah sulit mengingat Richie masih di bawah umur dan Van Dough tidak berhenti mengganggunya.

Baca juga: Sinopsis Film Home Alone, Kisah Kevin yang Selamatkan Rumahnya dari Pencuri

Di sisi lain, Richie juga masih harus berusaha menemukan keberadaan kedua orang tuanya yang menghilang setelah kecelakaan pesawat.

Beruntung ada teman-teman baru Richie yang membantunya.

Akankah mereka berhasil melakukan misi tersebut?

Simak keseruan Richie dan kawan-kawan melawan musuh keluarganya dalam film Richie Rich yang tayang di Netflix.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi