Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Felicya Angelista Periksa USG dan Kabari Keluarga di Manado

Baca di App
Lihat Foto
YouTube FELITOgether Official
Felicya Angelista
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar gembira tengah menyelimuti kehidupan pasangan artis peran Caesar Hito dan Felicya Angelista.

Feli belum lama ini mengumumkan kabar kehamilannya.

Dalam vlog terbaru di kanal YouTube-nya, mantan host Dahsyat ini membagikan momen dirinya menjalani pemeriksaan Ultrasonografi atau USG.

1. Hasil USG

Selama pemeriksaan USG, Feli sempat beberapa kali bertanya pada dokter soal kehamilannya.

Baca juga: Felicya Angelista Menangis Beri Tahu Kehamilan kepada Keluarga di Manado

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Berarti sudah kelihatan dok? Berarti maksudnya memang sudah hamil gitu?" tanya Feli memastikan kandungannya.

Senyum semringah seketika muncul dari wajah Feli usai dokter memastikan kehamilannya.

Dokter lalu memberikan beberapa pantangan yang tak boleh dilanggar Feli saat hamil.

Perempuan berusia 26 tahun ini juga diminta selalu memeriksa kandungan setiap dua minggu sekali.

2. Kabari keluarga di Manado

Usai melakukan pemeriksaan USG, Felicya Angelista pun langsung bergegas mengabari keluarganya di Manado, Sulawesi Utara.

Baca juga: Periksa USG, Begini Reaksi Felicya Angelista Saat Tahu Hamil

Lewat sambungan video call, Feli lalu mengumumkan kehamilannya.

"Oke mau dengar ya, kita hamil. Ini lima minggu," kata Feli sambil memperlihatkan foto USG-nya.

Keluarga pun menyambut kabar bahagia tersebut dengan ucapan syukur serta doa agar Feli dan bayi selalu diberi kesehatan.

Baca juga: Reaksi Polos Felicya Angelista : Garisnya Tiba-Tiba Munculnya Dua

Sementara itu, Feli tak kuasa menahan air mata bahagianya setelah memberi tahu keluarga soal kehamilannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi