Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Setahun Lebih Pandemi Covid-19, Ari Lasso Akui Belum Ada Job Konser

Baca di App
Lihat Foto
YouTube The Hermansyah A6
Penyanyi Ari Lasso menceritakan kepada Anang Hermansyah tentang gejala terinfeksi Covid-19 yang dialaminya
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ari Lasso mengaku belum mengadakan konser di tengah pandemi Covid-19.

Dalam vlog di kanal YouTube ARI LASSO TV, mantan vokalis Dewa 19 ini mengaku 2021 tahun yang berat daripada sebelumnya.

Meskipun telah keluar peraturan menggelar konser di tengah pandemi, tampaknya para promotor dan sponsor masih tampak ragu menyuntikan dana mereka.

Baca juga: Ari Lasso Ceritakan Fakta di Balik Album Pandawa Lima Dewa 19

"Konser sepertinya belum menjadi prioritas untuk masyarakat semua dalam kondisi pandemi ini, juga mungkin perusahaan-perusahaan mengalami kemunduran penjualan, jadi tidak bisa jor-joran," kata Ari Lasso, dikutip Kompas.com, Senin (12/4/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ari Lasso mengatakan, dia lebih banyak tampil di beberapa acara televisi sedangkan konser hingga bulan April ini belum ada.

"Bulan April, kita belum ada konser, ada yang acara-acara TV, tapi yang konser belum bahkan streamingan itu belum ada," tutur Ari Lasso.

Baca juga: Ari Lasso Minta Tanda Tangan, Ikang Fawzi: Gue Belum Pernah Dihargai Seperti Ini

Menurut Ari Lasso, prioritas utama masyarakat saat ini adalah kesehatan, bukan datang ke tempat hiburan seperti konser.

"Karena juga masyarakat pasti dalam kondisi seperti ini yang dipikirkan pertama bukan konser, akan tetapi kesehatan dulu," ujarnya.

Selain itu, mereka juga memanfaatkan penghasilan untuk keperluan yang lebih penting.

Baca juga: Ingatkan Ghea Idol Segera Cari Pacar, Ari Lasso: Mahakarya Lahir dari Cinta, Luka, dan Syukur

"Terus pekerjaan, aman atau enggak, dan penghasilan untuk mencukupi kebutuhan primer, makan dan minum, sekolah anak-anak dan lain-lain," kata Ari Lasso.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi