Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Boy William Angkat Bicara soal Kisruh Siti Badriah dan Lesti Kejora

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Boy William saat cinema visit di Mal Ciputra, Jakarta Barat, Jumat (10/1/2020)
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Boy William akhirnya angkat bicara soal kisruh yang terjadi di antara Lesti Kejora dan Siti Badriah.

Semua permasalahan bermula dari permintaan Boy William kepada Lesti Kejora untuk mengurutkan nama-nama pedangdut dari yang terbaik hingga terburuk.

Dalam pernyataannya, Boy William meminta maaf karena kontennya membuat pihak Siti Badriah tersinggung.

"Gue sebagai nahkoda konten tersebut ingin minta maaf untuk pihak-pihak yang merasa kurang nyaman atas pertanyaan yang ada di konten tersebut," ujar Boy William dikutip dari unggahan Insta Story akun Instagram @boywilliam17, Senin (12/4/2021).

Baca juga: Siti Badriah dan Suami Tanggapi Ucapan Lesti Kejora di Video Boy William

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boy William lalu menjelaskan, maksud dari konten tersebut murni untuk menghibur masyarakat.

Presenter Indonesian Idol Special Season ini juga mengaku telah memberikan klarifikasi langsung kepada pihak Siti Badriah.

Bahkan, Boy William mengatakan, kesalahpahaman tersebut sudah selesai.

Oleh karenanya, demi menenangkan keadaan, Boy William meminta agar para penggemar dari kedua artis untuk tetap berdamai.

"Jangan ada lagi pihak-pihak yang saling menjatuhkan satu dengan yang lain ya please," tulis Boy William.

"Apalagi mau bulan puasa sebentar lagi. Saling rukun dan damai ya. Damai itu indah. Terima kasih semua, sehat-sehat ya, sukses buat kita semua," tulis Boy William lagi.

Baca juga: Menikah Pertengahan Tahun Ini, Boy William Bakal Gelar Acara di 3 Kota

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi