Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Amelia, Perjalanan Terakhir Sang Pilot Wanita Pertama, Segera di Disney+ Hotstar

Baca di App
Lihat Foto
Fox Searchlight Pictures
Hilary Swank dan Richard Gere dalam film biografi Amelia (2009).
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada 1937, pesawat milik pilot Amelia Earhart hilang kontak saat tengah dalam perjalanan mengelilingi dunia.

Di usia yang menginjak 23 tahun, Amelia Earhart (Hilary Swank) mulai menemukan jati dirinya di dunia penerbangan.

Setelah berhasil menerbangkan Kinner Airster pada 1922, Amelia semakin mantap untuk memulai kariernya sebagai pilot.

Baca juga: Sinopsis Ugly Betty, Perjuangan Menaklukkan Dunia Mode, Tayang di Disney+ Hotstar

Dari sini, nama Amelia Earhart menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat, terlebih saat ia berhasil melakukan perjalanan melintasi Samudra Atlantik enam tahun kemudian.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pada tahun yang sama, sang pilot juga memutuskan untuk menikah dengan George Putnam (Richard Gere).

George yang melihat potensi besar dalam diri istrinya pun mulai mendorong Amelia untuk lebih aktif di depan publik.

Baca juga: Sinopsis Sweet Home Alabama, Segera di Disney+ Hotstar

Mulai dari mengikuti sesi wawancara hingga tampil di cover majalah, Amelia memiliki ketenaran layaknya selebriti.

Namun, hal ini tak lantas membuatnya puas. Amelia memiliki rencana untuk mengulang kembali perjalanan besarnya pada 1928.

Pada 1932, ia kembali berhasil melakukan perjalanan lintas Samudera Atlantik seorang diri.

Baca juga: Sinopsis Ghost Buser, Tayang 9 April di Disney+ Hotstar

Kehidupan rumah tangga Amelia dan George mulai diwarnai berbagai konflik, terutama saat Amelia mulai vokal menyuarakan kekesalannya.

Ia tidak ingin jika harus terus-menerus tampil di hadapan para wartawan.

Namun, George bersikeras bahwa hal inilah yang akan membantu finansial mereka.

Meski kerap dihadapkan dengan situasi sulit, Amelia dan George tetap saling mendukung dalam karier satu sama lain.

Baca juga: Sinopsis Cruella, Kisah Tokoh Jahat Ikonik Disney

Puncaknya pada 1937 saat Amelia mengungkap keinginannya untuk melakukan perjalanan keliling dunia, George juga memberi dukungan penuh.

Namun, siapa sangka jika ini merupakan awal dari tragedi yang akan menimpa Amelia Earhart dan sang navigator, Fred Noonan (Christopher Eccleston).

Simak kelanjutan kisahnya dalam film biografi Amelia yang akan segera tayang di Disney+ Hotstar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: IMDb
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi