Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alasan Raffi Ahmad Beli Klub Sepakbola Cilegon FC

Baca di App
Lihat Foto
Istimewa
Roofi Ardian bersama Raffi Ahmad dan jajaran lainnya meresmikan RANS Cilegon FC.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis dan pembawa acara Raffi Ahmad membeberkan alasan membeli klub sepakbola Cilegon FC yang saat ini menjadi RANS Cilegon FC.

Hal itu disampaikan Raffi Ahmad dalam kanal YouTube The Onsu Family.

“Senang aja, gue kan cita-citanya mau jadi pemain bola. Dari dulu memang gue pengin main bola,” kata Raffi dikutip Kompas.com, Kamis (15/4/2021).

Baca juga: Raffi Ahmad Habiskan Rp 300 Miliar untuk Investasi RANS Cilegon FC

Saking sukanya dengan sepakbola, Raffi Ahmad mengaku sempat mengikuti seleksi di Persib Junior.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, keinginan Raffi pupus setelah ibunya menginginkan dia menjadi model.

“Dulu pernah seleksi, pernah ikutan sekolah di Bandung, seleksi Persib Junior,” ucap Raffi.

Baca juga: Ketemu Anak Yuni Shara di Pernikahan Atta dan Aurel, Begini Reaksi Raffi Ahmada

“Cuma nyokap gue ngefans sama Thomas Djorghi, gue disuruh jadi model,” tambah Raffi.

Bahkan Raffi Ahmad juga menyebut salah satu pemain favoritnya, yakni Gianluigi Buffon.

“Gue suka banget sama Buffon, kiper,” ujar Raffi Ahmad.

Baca juga: Raffi Ahmad Resmi Luncurkan Klub Sepak Bola RANS Cilegon FC

Sebelumnya Raffi Ahmad mengakuisisi Cilegon FC bersama Rudy Salim.

Rudy Salim juga mengatakan bahwa biaya pembangunan klub mencapai lebih dari Rp 300 miliar.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi