Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Pulau Plastik, Dampak Pencemaran Plastik Sekali Pakai

Baca di App
Lihat Foto
The Publicist
Foto potongan scene film dokumenter Pulau Plastik
|
Editor: Rheisnayu Cyntara


JAKARTA, KOMPAS.com
– Pulau Plastik merupakan sebuah film dokumenter produksi studio Visinema yang berkolaborasi dengan Kopernik, Akarumput, dan WatchDoc.

Film ini menampilkan Gede Robi, vokalis band Navicula asal Bali, Tiza Mafira, seorang pengacara muda asal Jakarta, dan Prigi Arisandi, seorang biolgis dan penjaga sungai dari Jawa Timur.

Mereka adalah tokoh utama dalam film dokumenter yang mengangkat isu pencemaran akibat plastik sekali pakai di Indonesia.

Baca juga: Sinopsis The Folly of Human Ambition, Drama Thailand yang Tayang di Viu

Ketiganya melakukan perjalanan dari kota ke kota untuk menelusuri masalah ini dan mencari tahu dampaknya dalam pencemaran rantai makanan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai dari tempat pembuangan plastik yang sudah melebihi kapasitas, pesisir pantai, hingga dalam lautan.

Mereka juga menghadirkan beberapa ahli untuk mengerti lebih dalam apa akibat dari pencemaran ini pada masa depan lingkungan di Indonesia.

Baca juga: Sinopsis Serial Zero, Aksi Heroik Para Remaja di Kota Kecil

Film dokumenter Pulau Plastik akan ditayangkan secara terbatas mulai 22 April besok.

Penayangannya akan dimulai dari Bali pada 22 - 25 April 2021, dilanjutkan ke Surabaya, Yogyakarta, Makassar, dan Palembang pada 26 April - 1 Mei.

Terakhir, film dokumenter Pulau Plastik ini akan tayang di wilayah Jabodetabek dan Bandung pada 29 April – 8 Mei 2021.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi