Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Wawan Juniarso Hengkang dari Dewa 19, Ahmad Dhani Bujuk hingga Manggung Bareng

Baca di App
Lihat Foto
YouTube ARI LASSO TV
Ari Lasso saat berbincang dengan eks drummer Dewa 19, Wawan Juniarso
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Wawan Juniarso, eks drummer Dewa 19 dulu memilih mundur di tengah penggarapan album kedua.

Ketika itu, Wawan Juniarso belum bisa menyelesaikan rekaman tiga lagu karena berkomitmen mengutamakan kuliah.

Hingga akhirnya memutuskan hengkang dari Dewa 19 lantaran sempat emosi karena perkataan Ahmad Dhani

Namun, Wawan menyebut, Ahmad Dhani masih menemuinya di Delta Plaza setelah keputusannya keluar dari Dewa 19.

"'Wan kalau sisa tiga lagu kamu kerjakan, aman. Fee-fee jatahmu itu bakal dibayarkan kabeh'," ucap Wawan mengirukan perkataan Ahmad Dhani, dikutip dari kanal YouTube Ari Lasso TV, Senin (26/4/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Wawan Juniarso Ungkap Kepergiannya dari Dewa 19, Mundur atau Dikeluarkan?

Wawan sendiri tidak mengerti fee apa yang dimaksud dan tidak menanyakannya pula kepada Ahmad Dhani.

"Ya, karena aku wis (sudah) enggak mikir masalah duit sebenarnya," ujar Wawan.

Oleh karenanya, Wawan meminta Ahmad Dhani tidak usah membahasnya lagi karena menurutnya kontrak internal mereka tidak jelas.

Bahkan, Wawan tak mengerti sistem kontraknya kala itu dengan Dewa 19.

Tiga lagu tersebut akhirnya rekaman memakai additional drummer. Sedangkan, rekaman miliknya dihapus semua.

"Ternyata dihapus semua karena takutnya masalah royalti juga kan," kata Wawan.

Baca juga: Ari Lasso Cerita Awal Kariernya Bersama Wawan Juniarso yang Tragis

Menurut Wawan, selama pertemuan dengan Ahmad Dhani, tidak terjadi keributan walau suasananya agak tegang.

Selesai produksi album kedua, Ahmad Dhani kembali datang ke rumah Wawan untuk mengajak tur bareng di sekitar tujuh sampai sembilan kota.

Wawan Juniarso menyanggupi tawaran Ahmad Dhani. Dengan syarat, meminta bayaran mahal.

Setelah negosiasi, akhirnya Wawan mendapat bayaran tidak setinggi yang diminta.

Baca juga: Wawan Juniarso Ungkap Kepergiannya dari Dewa 19, Mundur atau Dikeluarkan?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi