Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Rekor-rekor Baru yang Tercatat di Oscar 2021

Baca di App
Lihat Foto
GETTY IMAGES VIA VOGUE
Sutradara Chloe Zhao ketika menghadiri Academy Awards ke-93 (Oscar), Minggu (25/4/2021) malam waktu Los Angeles.
|
Editor: Dian Maharani


JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang penghargaan Academy Awards 2021 baru saja digelar.

Acara yang kerap disebut juga dengan nama Oscar ini menghasilkan banyak kejutan dan rekor baru.

Berikut ini adalah rekor-rekor baru yang tercatat di Oscar 2021.

Baca juga: Chloe Zhao, Sutradara Wanita Kedua Dalam Sejarah Pemenang Oscar

1. Sutradara perempuan Asia pertama menang Oscar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenangan Chloe Zhao sebagai Sutradara Terbaik Oscar 2021 merupakan sebuah catatan penting dalam industri perfilman.

Zhao menjadi sutradara perempuan Asia pertama yang berhasil menggondol Oscar.

Zhao sekaligus menyamai catatan Kathyrn Bigelow yang pernah membawa pulang Oscar pada tahun 2010.

Baca juga: Dulu Dikenal Anak Pemberontak, Chloe Zhao Kini Sukses di Perfilman

Chloe Zhao menyabet penghargaan Oscar lewat filmnya, Nomadland.


2. Aktris Korea pertama yang menang Oscar

Selain Chloe Zhao, Youn Yuh Jung juga menarik perhatian dunia dengan kemenangannya di kategori Aktris Pendukung Terbaik melalui film Minari.

Youn Yuh Jung menjadi aktor Korea Selatan pertama yang berhasil membawa pulang Piala Oscar.

Youn Yuh Jung mengulang prestasi Miyoshi Umeki yang meraih penghargaan sama pada 63 tahun lalu.

Baca juga: 4 Hal Kocak yang Diucapkan Youn Yuh Jung di Pidato Oscar

3. Rekor baru untuk layanan streaming film

Netflix berhasil membawa pulang 7 Piala Oscar pada Academy Awards ke-93 kemarin.

Dengan tambahan dua piala dari Amazon Prime Video, maka rekor baru untuk layanan streaming film pun tercipta.

Tahun ini menjadi tahun terbaik bagi para layanan streaming film di Oscar.

Baca juga: Nomadland Film Terbaik Oscar 2021

4. Rating penonton terendah

Data menunjukkan jumlah penonton Oscar 2021 menurun drastis dari penyelenggaraan di tahun-tahun sebelumnya.

Nielsen menyebut penonton Oscar mengalami penurunan hingga 58 persen dan membuatnya mecatatkan rekor sebagai Oscar dengan rating terendah.

Penurunan rating penonton diduga merupakan dampak dari pandemi.

Beberapa ajang penghargaan lain seperti Emmys, Golden Globes, dan Grammys juga mengalami penurunan rating penonton.

Emmys mengalami 12 persen penurunan, diikuti Golden Globes yang jatuh di angka 60 persen, serta Grammys yang turun 53 persen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi