Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Dian Sastrowardoyo Berniat Berhenti dari Film dan Pernah Kerja Kantoran

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Dian Sastro sedang berbincang dengan Daniel Mananta. (Bidikan layar YouTube Daniel Mananta Network).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dian Sastrowardoyo berbicara tentang kariernya di industri film Indonesia saat menjadi bintang tamu kanal YouTube Daniel Mananta Network.

Pada kesempatan itu, Dian juga mengaku pernah mempertimbangkan berhenti.

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut.

1. Pernah berniat berhenti jadi aktor

Tak banyak yang tahu bahwa Dian Sastrowardoyo pernah berniat menyudahi kariernya di dunia akting.

Baca juga: Alasan Utama Dian Sastro Dirikan Sebuah Yayasan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemikiran itu terbesit saat Dian memutuskan hiatus. Bintang Ada Apa dengan Cinta? tersebut sempat hiatus selama enam tahun dari dunia film.

“Gue tadinya sudah siap, kayak sudah berhenti saja (di film), enggak apa-apa kok,” kata Dian dikutip Kompas.com, Senin (3/5/2021).

"Gue waktu itu sempat lihat industri film benar-benar kayak, gue enggak tahu, apakah gue pengin menjadi bagian dari industri film apabila industri film begini aja terus-terusan," sambung dia.

Baca juga: 6 Tahun Hiatus dari Film, Dian Sastro Sempat Bekerja Jadi Konsultan

2. Bekerja jadi konsultan

Setelah memutuskan hiatus dari dunia film, Dian beralih profesi sebagai konsultan di salah satu perusahaan.

Aktris berusia 39 tahun ini mengaku bermodal ijazah filsafat untuk pekerjaan di kantor itu.

“I truly believe mereka terima gue karena gue ertong deh, ya terima gue bisa meningkatkan sales. Gue direkrut untuk jualan proyek, terus sampai sana gue cuma disuruh foto-foto,” kata Dian Sastro tertawa.

Baca juga: Dian Sastro Sempat Banting Setir Jadi Pekerja Kantoran karena Ini

Kendati demikian, Dian berusaha memantapkan diri menjadi orang kantoran.

“Gue sudah siap banget, gue tahu banget dan siapin, gue prajurit di sini. Siapa Dian Sastro,” kata Dian dengan tegas.

3. Penyebab ingin jadi pekerja kantoran

Dian Sastrowardoyo mengungkap alasan ingin menjadi pekerja kantoran.

Selain mengasah kemampuannya di bidang lain, Dian menyebut karier sebagai aktor kerap mengalami pasang surut.

Baca juga: Dian Sastro: Gue Tahu Karier di Dunia Hiburan Ada Umurnya

“Waktu itu gue sempat mikir, gue udahan di film sempat mungkin lho. Benar-benar mikir jadi mbak mbak kantoran yang harus survive, ngantor sampai gue tua nanti,” kata Dian.

4. Sadar karier sebagai aktor memiliki umur

Dian Sastro juga menyebut bahwa popularitas sebagai seorang aktor memiliki batasan karena itu dia merasa harus memiliki kemampuan lain.

“Gue harus punya skill yang harus survive based on that, karena gue tahu karier di dunia hiburan ada umurnya. Dan gue harus bisa mandiri secara finansial,” ucap Dian.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi