Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Shireen Sungkar Pernah Berantem dengan Teuku Wisnu karena Kurang Quality Time

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Nikita Willy Official
Shireen Sungkar saat berbincang dengan Nikita Willy soal karier di dunia seni peran
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Shireen Sungkar berbagi cerita awal mula dia mulai vakum dari dunia seni peran.

Kepada Nikita Willy, Shireen mengatakan awalnya dia berhenti bekerja sementara karena hamil anak pertamanya, Teuku Adam.

Kemudian, saat Teuku Adam berusia enam bulan, Shireen mencoba melanjutkan kariernya sebagai artis sinetron.

Baca juga: Nostalgia Shireen Sungkar dan Nikita Willy, Sengaja Unggah Foto agar Fans Tak Berantem

"Tapi, karena Wisnu sudah mulai kerja kantor dan gue syuting sinetron, gue ribut mulu sih. Jadi kayak kita enggak ada quality time berdua," tutur Shireen Sungkar, dikutip dari YouTube Nikita Willy Official, Kamis (6/5/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shireen menuturkan ketika dia jarang bertemu suaminya karena jadwal kerja yang selalu bentrok.

"Karena ada anak, jadi berantem mulu sih. Anak gue sakit nih, Wisnu kan panikan, 'eh kamu sudah berapa scene? Anak kamu panas nih'," cerita Shireen.

Baca juga: Mark Sungkar Jadi Tahanan Kota, Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar Jadi Penjamin

Kala itu, sebagai pemeran utama dalam sinetronnya Shireen tidak diperbolehkan pulang.

"Gue enggak bisa menghadapi itu lagi, gue stres banget. Gue enggak boleh pulang sedangkan anak gue panas, terus harus apa, tayangan besok," tuturnya.

Oleh karenanya, Shireen memutuskan untuk berhenti sementara dari dunia sinetron.

"Terlalu pusing, jadi kayaknya gue enggak main sinetron dulu lagi deh. Gue harus mengorbankan (karier) karena ada anak, kalau suami masih bisa diobrolin," katanya.

Baca juga: Shireen Sungkar Mengaku Pernah Takut pada Chacha Frederica

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi