Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Resmi Menikah, Dalton Gomez Disebut Bisa Melengkapi Ariana Grande

Baca di App
Lihat Foto
Instagram Ariana Grande
Penyanyi Ariana Grande dan Dalton Gomez
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Bintang pop asal Amerika, Ariana Grande, telah resmi menikah dengan kekasihnya, Dalton Gomez, pada akhir pekan lalu. 

Kabar tersebut membawa kebahagiaan bagi sebagian besar penggemar, para sahabat, dan tak terkecuali, keluarga Ariana Grande. 

Ibu dan adik laki-laki Grande terlihat sangat bahagia saat mengikuti upacara pernikahan pelantun "7 Rings" tersebut dengan Dalton Gomez. 

Baca juga: Pernikahan Ariana Grande dan Dalton Gomez Dihadiri Kurang dari 20 Orang

"Saudara laki-laki Ariana, Frankie, dan ibunya sangat bahagia. Mereka merasa Dalton benar-benar melengkapi Ariana dan memungkinkannya menjadi diri yang sebenarnya," kata sumber terdekat Ariana Grande, dilansir dari ET, Selasa (18/5/2021). 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ariana tahu bahwa Dalton menerima dia dan mencintainya apa adanya. Dia sedikit kutu buku dan pekerja keras dan dia suka itu," lanjutnya. 

Baca juga: Perjalanan Cinta Ariana Grande dan Dalton Gomes

Pernikahan keduanya digelar dalam upacara sederhana di kediaman Grande di Montecito, California dengan hanya dihadiri oleh keluarga dan teman dekat mereka.

"Pasangan itu ingin upacara itu dirahasiakan. Acara dimulai pada sore hari dan berlanjut hingga malam hari," kata sumber tersebut. 

Baca juga: Profil Dalton Gomez, Suami dari Ariana Grande

Sebelumnya, pada Desember 2020, Grande mengumumkan pertunangannya dengan Gomez yang berprofesi sebagai seorang agen real estate. 

Rumor asmara antara keduanya pertama kali muncul pada Februari 2020 dan kemesraan mereka sempat tertuang dalam musik video "Stuck With You", kolaborasi Grande dan Justin Bieber pada Mei lalu. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: etonline.com
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi