Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Weird Genius Berkolaborasi dengan Tokyo Machine dan Light dalam Video Musik Last Summer

Baca di App
Lihat Foto
IST
Weird Genius berkolaborasi dengan produser Tokyo Machine (TM) dan penyanyi Lights.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

KOMPAS.com - Weird Genius merilis video musik lagu terbaru mereka yang berjudul "Last Summer".

Lagu itu hasil kolaborasi Weird Genius dengan produser Tokyo Machine (TM) dan penyanyi Lights.

Baca juga: Weird Genius Batal Tur AS karena Pandemi, Reza Arap Sempat Alami Stres

Ada yang menarik dari hasil kolaborasi mereka. Video musik dibungkus dengan konsep animasi dalam durasi 2.58 menit.

Video musiknya telah dirilis di akun YouTube Weird Genius sejak 24 Mei 2021.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam pernyataannya, Weird Genius menyebut TM sebagai figur yang memengaruhi referensi bermusik Reza Oktovian, Eka Gustiwana, dan Gerald Liu.

Baca juga: Profil Weird Genius, Grup Musik yang Pernah Muncul di Times Square New York

"Untuk kolaborasi ini, kami ingin membuat sesuatu yang mengekspresikan suara khas kami, tetapi disajikan sebagai lagu pop yang menarik," demikian pernyataan Weird Genius dalam keterangan tertulis, Selasa (25/5/2021).

Antusias sama juga ditunjukkan TM. TM menyebut Weird Genius yang mengusung EDM dan synth-pop ini adalah trio elektronik paling besar saat ini di Indonesia.

"Saya ingin bekerja dengan bakat gila mereka. Saya berharap agar semua orang dapat mendengar hasil kerja sama kami ini," kata Tokyo Machine.

Baca juga: Weird Genius Akan Tampil di Program Terbaru Mola TV

Adapun, kehadiran Lights menambah kekuatan kolaborasi Weird Genius dan Tokyo Machine.

Penyanyi yang melakukan debut di label Monstercat itu dikenal sebagai musisi pecinta cosplay dan telah mendapatkan beberapa penghargaan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi