Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Monster at Work, Segera Tayang di Disney+ Hotstar

Baca di App
Lihat Foto
IMDB
Beberapa monster dalam serial animasi Monster at Work.
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com – Monster at Work merupakan film animasi seri Disney yang digarap oleh Pete Docter.

Serial ini merupakan sekuel dari film Monster, Inc yang digarap juga digarap oleh Pete dan pertama kali tayang pada 2001 silam.

Meski masih menampilkan dua karakter ikonik dari film pertamanya, James P. Sullivan (John Goodman) dan Mike Wazowski (Billy Crystal), kisahnya kali ini berkutat kepada Tylor Tuskmon (Ben Feldman).

Baca juga: Sinopsis Tale of the Nine Tailed Eps. 11, Lee Rang dan Nam Ji-A Dilema

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita dalam seri ini berlatar setelah Monsters, Inc menemukan bahwa tawa memiliki kekuatan yang lebih besar dari pada teriakan ketakutan berkat bantuan James dan Mike.

Apabila dibandingkan, ternyata tawa dapat menghasilkan energi sebesar sepuluh kali lipat dari teriakan.

Hal ini pun mengubah sistem kerja di Monster, Inc.

Baca juga: Sinopsis Elvis Presley: The Searcher, Tayang 1 Juni di Netflix

Kini, para monster yang bekerja di sana berusaha sebisa mungkin untuk menjadi komedian yang dapat menghibur anak kecil.

Sayangya, hal ini jauh berbeda dari apa yang Tylor harapkan, yaitu menjadi monster yang paling ditakuti.

Meskipun dirinya telah mencoba, kebiasaannya untuk menakuti masih kerap kali membuat dia gagal.

Baca juga: Sinopsis Bel Ami, Diperankan oleh Jang Geun Suk dan IU, Tayang di Viu

Alhasil, Tylor yang tidak terbiasa menjadi pelawak pun harus bekerja sementara untuk tim fasilitas di Monster, Inc.

Biarpun begitu, Tylor tidak memilih untuk menyerah dan meninggalkan pekerjaanya begitu saja.

Meski impiannya untuk menjadi monster paling menakutkan pupus, dia masih memiliki satu tujuan lagi, yaitu bekerja sama dengan James dan Mike.

Baca juga: Sinopsis Pretty Guardian Sailor Moon Eternal, Tayang 3 Juni di Netflix

Akankah Tylor berhasil menggapai impiannya?

Temukan jawabannya di serial Monster at Work yang yang akan segara tayang di Disney+ Hotstar pada 2 Juni mendatang.

Baca juga: Sinopsis Spell, Pertolongan yang Berujung Maut, Segera di HBO GO 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi