Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Suarahgaloka Pentaskan Monolog Serial Bung Karno, Maudy Koesnaedi Jadi Inggit Garnasih

Baca di App
Lihat Foto
Rilis pers
Sampul Monolog Bung Karno Series: Besok Atau Tidak Sama Sekali.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Bertepatan dengan peringatan ke-120 tahun kelahiran Presiden RI pertama Ir. Soekarno, Minggu (6/6/2021), Suarahgaloka dan MainMonolog mempersembahkan teatrikal bertajuk 'Bung Karno Series: Besok Atau Tidak Sama Sekali'.

Sejumlah insan pertunjukan ternama terlibat dalam pementasan ini, seperti aktris kondang Maudy Koesnaedi (sebagai Inggit Garnasih) dan Vicky Mono (pengisi soundtrack).

Sementara itu, sosok Bung Karno akan diperankan langsung oleh Wawan Sofwan, yang juga sebagai penulis naskah monolog ini.

Nantinya, pertunjukan naskah monolog ini akan dihadirkan secara virtual dalam lima episode yang ditayangkan di akun Youtube Suarahgaloka.

Baca juga: Risma Kunjungi Bekas Penjara Bung Karno di Bandung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam monolog tersebut, alur kisah terangkum dari beberapa fragmen yang mengulik kisah percintaan Bung Karno di masa muda.

Kemudian, cerita saat pengasingan oleh Pemerintah Hindia Belanda, hingga momen detik-detik Bung Karno memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.

Sebagai sutradara, Wawan Sofwan menyebut, naskah monolog tentang Bung Karno ini lahir dari rangkaian riset dan observasi mendalam.

“Naskah Besok Atau Tidak Sama Sekali ini sudah melewati proses yang sangat panjang dari sisi riset dan observasi," kata Wawan dikutip Kompas.com dari siaran pers, Sabtu (5/6/2021).

"Tentu kami berharap pesan yang terkandung dalam pertunjukan ini menjadi pengingat bagi kita semua bahwa bangsa ini adalah sebuah bangsa yang besar dan memiliki sejarah yang panjang," ujar Wawan Sofwan lagi.

Baca juga: Cerita Mathias Muchus dan Maudy Koesnaedi Diburu di Pasar Beringharjo

Peran yang tak kalah penting dalam pementasan monolog ini adalah Inggit Garnasih, yang diperankan oleh Maudy Koesnaedi.

Sebelumnya, Maudy Koesnaedi pernah memerankan sosok yang sama dalam film tentang Bung Karno delapan tahun lalu.

Namun, Maudy Koesnaedi kali ini melihat tantangan baru lantaran panggung pertunjukan yang berbeda.

"Bedanya, karena ini pertunjukan teater, saya harus bisa lebih ekspresif dan maksimal dalam memerankan sosok Inggit. Semoga dapat dinikmati dan diapresiasi oleh penonton,” tutur Maudy Koesnaedi.

Pertunjukan naskah monolog tentang Bung Karno ini akan dihadirkan secara virtual dalam lima episode yang ditayangkan di akun Youtube Suarahgaloka.

Episode perdana dapat disaksikan Minggu (6/6/2021) pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Maudy Koesnaedi: Selamat Istirahat Pak Sapardi Djoko Damono

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi