Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Red Velvet Dikonfirmasi Comeback Agustus 2021

Baca di App
Lihat Foto
Hasil tangkap layar Koreaboo
Para member Red Velvet Irene, Seulgi, Wendy, Joy dan Yeri.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Girl group Red Velvet saat ini sedang mempersiapkan album comeback mereka untuk Agustus 2021.

Kabar comeback girl group yang beranggotakan lima member itu pertama kali diungkap oleh media Korea Selatan, Herald POP.

Tak lama setelah laporan tersebut muncul, agensi Red Velvet, SM Entertaiment akhirnya mengonfirmasi hal itu.

Baca juga: Lirik Lagu Power Up dari Red Velvet

"Red Velvet sedang mempersiapkan album baru untuk comeback pada bulan Agustus. Silakan menantikannya," kata SM Entertainment kepada Newsen, dilansir Soompi, Rabu (9/6/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Album yang bakal dirilis Agustus itu akan menjadi comeback pertama Red Velvet setelah vakum sekitar 1,5 tahun.

Terakhir, Red Velvet merilis album re-package bertajuk The ReVe Festival: Finale dengan judul lagu utama "Psycho" pada 2019.

Baca juga: Lagunya Dianggap Lecehkan Red Velvet, Ravi VIXX Minta Maaf

Meski vakum satu setengah tahun, kelima member tetap melakukan kegiatan solo mereka.

Seperti, Irene dan Seulgi yang debut sebagai sub-unit pertama Red Velvet dengan merilis mini album bertajuk Monster.

Mini album tersebut berisi enam lagu, termasuk di antaranya singel utama lagu "Monster" dan singel lanjutan berjudul "Naughty".

Baca juga: Lirik Lagu Red Velvet - RAVI VIXX feat. Jamie

Para April lalu, vokalis utama Red Velvet, Wendy, merilis album debut solo berjudul Like Water.

Joy juga menyusul Wendy merilis album remake lagu dari tahun 1990 hingga 2000-an dengan judul lagu utama "Hello".

Leader Irene dan member termuda Yeri juga debut sebagai aktris lewat proyek film dan drama.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi