Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

3 Fakta Baru Kasus Narkoba yang Menjerat Anji

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Istimewa
Musisi Anji jalani cek kesehatan di Mapolres Jakarta Barat pada Senin (14/6/2021). Pemeriksaan dilakukan terkait dugaan penyalahgunaan narkotika.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji ditangkap polisi atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada Jumat (11/6/2021).

Dari tangan Anji didapatkan barang bukti ganja.

Namun, polisi belum menjelaskan detail berat ganja yang diamankan.

Baca juga: Judika: Anji Kuat Lewati Masalah Ini

Kini, pelantun “Dia” tersebut tengah ditahan di Mapolres Metro Jakarta Barat guna pemeriksaan lebih lanjut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut fakta terbaru mengenai perkembangan kasus narkoba Anji seperti dirangkum Kompas.com:

1. Ditangkap sendirian di studio musik

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona mengatakan, Anji ditangkap di studio musiknya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.

Baca juga: Anji Ditangkap karena Narkoba, Judika: Aku Kaget Dengar Beritanya

Anji diciduk polisi setelah ada laporan dari masyarakat.

“Jadi kemarin sudah dijelaskan sebenarnya. Dari kami mendapatkan laporan masyarakat kemudian dilakukan penangkapan oleh anggota RR unit 1 dipimpin AKP Hari Gashari di studionya di Cibubur,” ujar Ronaldo di Polres Jakarta Barat, Senin (14/6/2021).

Ronaldo mengatakan, Anji ditangkap sendirian di studio musiknya. Saat ditangkap, Anji disebut sangat kooperatif.

Baca juga: Anji Terjerat Kasus Dugaan Narkoba, Nikita Mirzani Turut Prihatin dan Beri Pesan Khusus

Kini, Anji tengah dalam pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut di Polres Metro Jakarta Barat.

2. Pernyataan Anji usai ditangkap

Sebelum diinterogasi, Anji menjalani pemeriksaan kesehatan di Klinik Polres Metro Jakarta Barat, Senin (14/6/2021) kemarin.

Mulai dari cek tekanan darah, suhu, swab test, hingga pemeriksaan urine.

Baca juga: Anji Ditahan karena Narkoba, Istri Masih Belum Jenguk

Anji pun menampakkan dirinya ke awak media untuk pertama kalinya usai ditangkap polisi.

Laki-laki umur 42 tahun ini mengenakan t-shirt putih, cardigan hitam, kupluk hitam, dan masker warna putih saat pemeriksaan kesehatan.

Anji tak banyak bicara. Anji hanya mengatakan, mendapat perlakuan yang baik oleh pihak kepolisian.

Baca juga: Kondisi Anji Usai Ditangkap karena Narkoba

“Alhamdulillah saya diperlakukan dengan baik,” kata Anji.

Ia juga memastikan kondisinya dalam keadaan sehat saat ini.

3. Dinyatakan positif ganja

Setelah menjalani pemeriksaan urine, Anji dinyatakan positif THC (tetrahydrocannabinol) atau ganja.

Anji juga dinyatakan sehat dan bebas Covid-19.

Baca juga: Anji Terjerat Kasus Narkoba, Keluarga Kaget

“Musisi EAP alias Anji hasil pemeriksaan sudah dinyatakan bebas Covid-19 oleh pihak dokter dan hasil urine yang bersangkutan positif THC,” kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona.

Pihak Kepolisian Metro Jakarta Barat kini masih mendalami kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjerat Anji. Termasuk mengumpulkan barang bukti lengkap.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi