Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Anang Operasi Batu Ginjal, Ashanty: Dia Jarang Minum Air Putih Sejak Dulu

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
Penyanyi Ashanty didampingi suaminya, Anang Hermansyah di Pengadilan Negeri Tangerang, Rabu (31/7/2019).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Istri penyanyi Anang Hermansyah mengungkapkan sang suami jarang minum air putih sejak dulu.

Hal ini dibeberkan Ashanty ketika menjelaskan kronologi operasi batu ginjal yang dijalani Anang sejak Maret lalu.

"Dia tuh dari awal aku kenal memang jarang banget minum air putih ya. Jarang gitu, sampai aku (tanya) 'Kenapa sih kok jarang minum air putih?'," ungkap Ashanty, dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment, Rabu (23/6/2021).

Baca juga: Anang Hermansyah Sudah Jalani Operasi Batu Ginjal pada Maret 2021

Ashanty menduga, ketika masih muda dulu Anang tak pernah memperhatikan tentang keharusan minum air putih.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Semenjak aku sama dia bareng, aku suruh minum air putih terus. Cuma mungkin itu udah lama (pangkalnya)," kata Ashanty.

Ashanty juga curiga ada yang tidak beres dengan kesehatan Anang karena sang suami sering beser.

Baca juga: Anang Hermansyah Jalani Operasi Batu Ginjal dan Kondisi Terkini

Di awal tahun ini, Anang juga sering merasa nyeri yang ternyata disebabkan oleh saluran kencingnya yang tersumbat.

Setelah operasi pada Maret itu, seharusnya Anang menjalani tindakan pengambilan selang pasca-operasi batu ginjal.

Namun karena karantina setelah pulang dari Turki dan kasus Covid-19 meninggi, Anang menundanya.

Tanggal 19 Juni lalu Anang mendadak buang air kecil berdarah dan ada pasir.

Setelah diperiksa, ternyata terdapat batu di saluran kencingnya.

Anang pun menjalani operasi pencabutan selang pada Senin lalu dan kini sudah kembali ke rumah sekaligus beraktivitas ringan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi