Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis True Beauty Episode 7, Penggemar Baru Im Ju-Kyung

Baca di App
Lihat Foto
TvN
Mun Ka Young dalam True Beauty Episode 7.
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com – Serial drama Korea True Beauty akan kembali dengan episode ketujuh yang berkutat pada penggemar baru Im Ju-Kyung (Mun Ka-Young).

Setelah ia berhasil memukau banyak teman di sekolahnya, kini parasnya yang cantik juga berhasil menarik perhatian salah satu pemain bisbol terkenal.

Orang tersebut adalah Hyung Jin (Jung Gun-Joo), pemain bisbol asal SMA Seonil.

Baca juga: Sinopsis Space Jam: A New Legacy, Duet Bugs Bunny dengan LeBron James

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meskipun banyak wanita lain yang juga menjadi penggemar Hyung Jin, pandangan lelaki itu hanya tertuju kepada Im Ju-Kyung yang hadir di salah satu pertandingannya.

Bahkan ia tidak segan untuk langsung menghampiri perempuan yang berasal dari SMA berbeda itu.

Namun, di sisi lain, Lee Soo-ho (Cha Eun-Wo) ternyata juga menyimpan perasaan kepada Im Ju-Kyung.

Baca juga: Sinopsis BIGBANG Made The Movie, Film Dokumenter BIGBANG di Netflix

Mengetahui bahwa pujaan hatinya sedang dikejar oleh seorang pemain bisbol ternama, ia pun mulai merasa cemburu.

Siapakah yang akan dipilih oleh Im Ju-Kyung?

Temukan jawabannya dalam serial True Beauty episode 7 yang akan tayang di NET TV hari ini, Senin (28/6/2021) pukul 16.45 WIB.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi