Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Di Televisi Sangat Berbeda, Iis Dahlia Ungkap Sifatnya di Kehidupan Nyata

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
Penyanyi dangdut Iis Dahlia dalam jumpa pers pelepasan finalis KDI 2018 di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (3/10/2018).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut yang kini juga menjadi host dan juri di televisi, Iis Dahlia menuturkan, persona yang dia tampilkan di acara televisi sangat berbeda dengan kehidupan nyata.

"Orang tuh selalu berpikir gini, on camera and real life (kehidupan) dipikirnya sama, padahal itu beda banget," kata Iis Dahlia, dikutip dari kanal YouTube The Hermansyah A6, Kamis (1/7/2021).

Artis yang sering dikritik penonton ini mengaku orang yang cerewet alias bawel. Sementara nyinyir hanyalah perannya di televisi.

Baca juga: Nyinyir Cuma Peran, Iis Dahlia: Kalau Nonton Acara TV Jangan Baper

Iis mengatakan ada perbedaan tipis antara nyinyir dengan cerewet. Menurut Iis, nyinyir cenderung "julid" atau jahat.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"In real life ya, bawel, bawel aja," kata Iis Dahlia, yang mengaku selalu jujur dan tak suka bergunjing.

"Aku tuh orangnya jujur sebenarnya. Mungkin ada sebagian orang yang ketika jujur itu jadi menyakitkan mungkin ya. Tapi buat aku tuh better ngomong umpamanya, 'Lu cantik, oh lu hari ini lagi kurang'," ungkap Iis Dahlia.

Baca juga: Iis Dahlia Angkat Bicara soal Talak Rizki DA ke Nadya Mustika

Iis mengatakan netizen yang menyebutnya jahat seharusnya juga bisa melihat sikap kesehariannya di kehidupan nyata melalui media sosialnya.

"Harusnya kan dia lihat ya kegiatan Instagram gue gitu ya, jangan cuma lihat di acara TV," ujar Iis Dahlia.

Iis Dahlia mengaku tidak pernah bertengkar dengan saudara-saudara kandungnya.

Yang terjadi justru dia selalu menjadi penengah bagi saudaranya yang bertengkar.

Baca juga: Iis Dahlia: Rizki DA dan Nadya Mustika Sudah Menyelesaikan Masalahnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi