Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jane Shalimar Meninggal Dunia Setelah Berjuang Melawan Covid-19

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG
Jane Shalimar cabut laporannya terhadapa Vanessa Angel di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2018).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com -Artis Jane Shalimar meninggal dunia pada Minggu(4/7/2021) setelah berjuang melawan Covid-19.

Jane meninggal dunia puk 4.20.

Positif Covid-19, Jane menunjukkan gejala berat.

Baca juga: Sebelum Meninggal, Jane Shalimar Sempat Tak Sadarkan Diri dan Pakai Ventilator

Ia mengalami sesak napas.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang sahabatnya dan juga rekan di Partai Demokrat, Elisya Olive, saat itu mengungkapkan kondisi Jane sempat kritis.

“Pertama dia kan batuk saja biasa, tapi begitu batuk, sesak,” kata Olive saat dihubungi melalui telepon, Senin (28/6/2021) lalu.

Keluarganya sempat kesulitan mendapatkan kamar untuk perawatan Jane Shalimar karena senua rumah sakit penuh.

Baca juga: Meninggal Dunia, Jane Shalimar Dimakamkan dengan Protokol Covid-19

Jane Shalimar juga tak langsung mendapat bantuan oksigen saat itu. 

Padahal, saturasi oksigen Jane Shalimar juga sempat di bawah normal, yaitu 90-91.

Awal Juli ini, kondisi Jane dikabarkan mulai membaik.

Namun, jelang Subuh, Jane Shalimar mengembuskan napas terakhir.

Baca juga: Unggahan Terakhir Jane Shalimar Dibanjiri Ucapan Selamat Jalan Jane...

Kabar kepergian Jane sebelumnya dibenarkan oleh Elisya Olive, yang mengunggah foto dengan Jane di akun Instagram.

"Sababatku, saudaraku terima kasih sudah jadi sahabat terbaiku selama 10 tahun. Kamu sudah tidak sakit lagi Allah angkat sakitmu, Insya Allah husnul khotimah," tulis Elisya di keterangan unggahan tersebut.

Jane meninggal dunia pada usia 41 tahun.

Diketahui, Jane Shalimar sudah beberapa hari menjalani perawatan intensif di rumah sakit usai positif Covid-19.

Jane Shalimar pergi meninggalkan seorang putra yang bernama Zarno.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi