Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Ditangkap, Polisi Sita Barang Bukti Sabu

Baca di App
Lihat Foto
YouTube/Sandiuno TV
Pasangan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menjadi tamu di vlog Sandiaga Uno di YouTube.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi menangkap artis peran Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie, atas kasus dugaan penyalahgunaan dan kepemilikan narkoba.

Saat penangkapan, petugas kepolisian menyita barang bukti berupa sabu.

"Iya (barang bukti sabu)," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Kamis (8/7/2021).

Baca juga: Menguak Kisah Cinta Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani

Kendati demikian, belum diketahui total berat sabu yang disita petugas kepolisian. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie tengah menjalani pemeriksaan awal di Polres Metro Jakarta Pusat.

"Sementara dilakukan pemeriksaan di Polres Jakpus," katanya.

Baca juga: Profil Nia Ramadhani, Si Bawang Merah yang Ditangkap karena Penyalahgunaan Narkoba

Diberitakan sebelumnya, Yusri membeberkan informasi mengenai penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

"Saya membenarkan NR dan AB (ditangkap)," kata Yusri.

Nia ditangkap di rumahnya pada Rabu sore bersama sang sopir.

Selain klip sabu, polisi juga menemukan bong atau alat hisap.

Saat menjalani pemeriksaan, Nia mengaku mengonsumsi sabu bersama-sama Ardi Bakrie.

Ardi Bakrie pun kemudian mendatangi kantor polisi pada Rabu malam untuk menyerahkan diri.

Dari hasil tes urine, Nia, Ardi, dan sopir mereka positif mengonsumsi sabu.

Ketiganya telah ditetapkan sebagai tersangka.

Polisi juga melakukan pengembangan untuk mencari pemasok sabu kepada Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi