Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Omesh Sulap Mercedes-Benz Vito Miliknya Jadi "Ambulans"

Baca di App
Lihat Foto
instagram.com/omeshomesh
Ananda Omesh bersama Mercedes-Benz Vito miliknya
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Pembawa acara Ananda Omesh atau biasa dikenal Omesh menunjukan kepeduliannya terhadap para pasien Covid-19 yang tengah membludak.

Karena itu, Omesh tergerak hatinya untuk menyulap salah satu mobilnya menjadi kendaraan darurat covid-19.

Kompas.com merangkum beberapa hal yang disampaikan Omesh terkait kendaraan darurat Covid-19.

Baca juga: Bikin Mobil Darurat Covid-19, Omesh Dapat Dukungan Istri dan Anak

Berawal dari banyaknya pesan Instagram

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Omesh membuat kendaraan darurat Covid-19 lantaran banyak menerima pesan di Instagram.

Omesh berujar banyak yang mencolek dirinya untuk menjadi relawan. Terutama untuk menjadi sopir ambulans.

“Awalnya sih karena pas bangun tidur ada insta story nge-tag ke saya. Terus, dia ngomong siap jadi relawan untuk driver ambulans. Siapa pun yang punya kendaraan, dia (bilang) siap bawa mobilnya buat jadi ambulans," kata Omesh dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Cumicumi, Rabu (7/7/2021).

Baca juga: Tak Mau Mobilnya Disebut Ambulans, Omesh: karena Ada Syarat Tertentu

"Terus, saya coba cek, saya japri, kontakan, telepon dia bilang siap,” ujar Omesh.

Tak mau disebut ambulans

Omesh mengatakan mobil yang dibuatnya bukanlah ambulans melainkan kendaraan darurat Covid-19. Pasalnya, kata Omesh, ambulans memiliki persyaratan khusus.

“Saya enggak berani bilang ambulans karena ada syarat tertentu. Jadi, saya bilang mobil darurat untuk antar jemput pasien Covid-19,” kata Omesh.

Suami Dian Ayu ini menegaskan kendaraan tersebut hanya bisa digunakan untuk pasien Covid-19 yang bergejala ringan saja.

“Jadi kendaraan darurat ini tidak bisa digunakan oleh pasien kritis karena kami tidak ada profesional di dalam situ dan harus ada ketentuan standarisasinya,” ucap Omesh.

“Jadi hanya bisa bawa pasien dalam kondisi sadar, tidak dalam keadaan kritis, dan ditemani keluarga pasien,” kata Omesh lagi.

Baca juga: Omesh Cerita Sulitnya Cari Alat Kesehatan

Sulit cari alat kesehatan

Omesh mengaku sulit mencari alat kesehatan untuk kebutuhan kendaraan darurat tersebut.

Bahkan Omesh sampai mencari alat kesehatan di beberapa tempat di Jakarta.

“Kondisi covid ini ngerasin susah banget cari alat kesehatan ya Allah. Saya harus, mungkin saya baru sedikit banget muter Jakarta sampai ke daerah Pulang kemaren, ke daerah Tangerang cuman susah banget nyarinya dan mahal,” kata Omesh.

Beruntungnya Omesh banyak dibantu oleh warganet yang memberitahukan alat kesehatan tersebut.

Dapat dukungan anak dan istri

Omesh bersyukur bahwa istri dan anaknya turut mendukung aksi nyatanya untuk membantu para pasien Covid-19.

Bahkan sang anak begitu senang ketika melihat proses pembuatan mobil itu.

“Kalau Anak saya sih senang banget saya selalu videoin update kegiatannya, mereka kayak ‘mobil Abi jadi ambulans?’ Mereka sih excited banget,” kata Omesh.

Begitu pun Dian Ayu membantu Omesh mencarikan alat kesehatan untuk mobil tersebut.

“Kemarin cari tandu cari ini, terutama istri saya sih. Saya pertama ngomong cek DM kan, istri saya kan ini ada orang ini ini ini, kita ubah mobil yang van ya. ‘Setuju, cepetan kerjain’ semoga apa cepet selesai supaya cepet kepakai mobilnya,” tutur Omesh.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi