Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sultan Djorghi Punya Bekas Luka di Pipi, Thomas Djorghi Ungkap Cerita di Baliknya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Sultan Djorghi saat ditemui di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (21/5/2019).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Thomas Djorghi mengungkapkan cerita di balik bekas luka di pipi adiknya, Sultan Djorghi.

Hal ini terucap saat Thomas mempertanyakan siapa di antara keluarga Sultan yang paling cerewet.

Menjawab pertanyaan tersebut, tidak ada di antara mereka yang menunjuk Sultan.

Baca juga: Pengakuan Sultan Djorghi Pernah Kesulitan Ekonomi, Saldo Sisa Rp 5.000 dan Rela Jadi Figuran

"Dia pendiam banget ya? Waktu kecil, inikan luka tuh, pipinya, ada tandanya di pipinya. Itu kena antena radio," ungkap Thomas seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Thomas Djorghi, Minggu (11/7/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thomas tidak mengetahui penyebab antena radio bisa melukai pipi adiknya itu. Yang dia ingat, Sultan hanya diam saja saat mencari obat.

Baca juga: [POPULER HYPE] Momen Haru Saat Amel Bertemu Ibu Nike Ardilla | Sultan Djorghi Rela Jadi Figuran Demi Beli Susu Anak

"Enggak tahu ngapain terjadi di kamar sendiri. Dia diam saja, enggak ngomong apa-apa, kita enggak tahu. Tiba-tiba darah-darah berceceran gitu," kata Thomas.

Mengenai sifat Sultan yang pendiam, Thomas berujar bahwa itu memang sudah tergambarkan lewat peristiwa tersebut.

"SD (kalau enggak salah). Pendiam dia pendiam. Punya mainan sendiri," ucap Thomas.

Baca juga: Cerita Sultan Djorghi Kesulitan Ekonomi, Minta Jadi Figuran demi Susu Anak

Kendati demikian, pengakuan berbeda terucap dari anak Sultan, Rafi Pangestu dan Aquene Djorghi. Mereka menyebut ayahnya itu cerewet.

"Banyak topik. Tentang kebersihan," kata Aquene.

"(Sama) Kedisiplinan," timpal Rafi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi