Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Black Widow Puncaki Box Office Dunia pada Masa Pandemi

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/Marvel Studios
Film solo Black Widow dengan bintang Scarlett Johansson akan diputar pada 1 Mei 2020.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua tahun setelah Spider-Man: Far from Home dirilis, Marvel Studios akhirnya kembali memuncaki box office dunia dengan film terbarunya, Black Widow.

Film yang dibintangi oleh Scarlett Johansson ini meraup pendapatan pembuka sebesar 80 juta dolar atau Rp 1,1 triliun dan menjadi yang tertinggi selama masa pandemi Covid-19.

Catatan apik tersebut terasa semakin manis setelah ditambah 60 juta dolar atau Rp 869 miliar dari uang pembelian akses premier menonton Black Widow lewat layanan streaming Disney+.

Baca juga: Berbincang tentang Film Black Widow dengan Scarlett Johansson dan Florence Pugh

Pendapatan pembukaan Black Widow secara global diperkirakan menyentuh angka 218 juta dolar atau Rp 3,1 triliun dari gabungan teatrikal dan streaming.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Sekali lagi, Marvel berhasil memberikan film luar biasa untuk menyenangkan para penggemarnya di seluruh dunia dengan Black Widow yang mencetak pencapaian hebat di pasar internasional," kata Kareem Daniel, Chairman Disney Media dan Entertainment Distribution.

Kareem Daniel menambahkan strategi bisnis Marvel dan Disney kini semakin berkembang dengan kehadiran layanan streaming Disney+.

Baca juga: Scarlett Johansson Akui Peran Black Widow Turut Ubah Kehidupannya

Di tengah ketidakpastian yang muncul karena pandemi Covid-19, Disney sukses untuk tetap bertahan menjadi sebuah rumah produksi yang selalu menghasilkan konten-konten menarik untuk penggemarnya.

Catatan impresif ini juga membuktikan kerinduan para penggemar Marvel setelah dua tahun tanpa film baru dari Marvel Cinematic Universe.

"Luar biasa melihat para penonton menikmati Black Widow setelah dua tahun tanpa film Marvel Studios dan pembukaan akhir pekan spektakuler ini adalah bukti betapa fans menantikan cerita-cerita baru dari Avengers," kata Alan Bergman selaku Chairman Disney Studios Content seperti dilansir dari Comicbook, Senin (12/7/2021).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Comicbook
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi