Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kelebihan Berat Badan, Ivan Gunawan Akui Kesehatannya Bermasalah

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Curhat Bang Denny Sumargo
Perancang busana dan pembawa acara Ivan Gunawan
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Ivan Gunawan mengakui kesehatannya bermasalah karena berat badannya yang berlebih.

Ivan Gunawan mengungkapkan kondisi kesehatannya setelah menerima tantangan dari Deddy Corbuzier untuk diet dalam tiga bulan.

Baca juga: Terima Tantangan dari Deddy Corbuzier, Ivan Gunawan Terharu karena Ini

"Permasalahan dalam badan gue juga lumayan ada sih. Beberapa waktu lalu sempat cek, gula gue juga tinggi. Gue juga usaha banget sih untuk (diet) itu," tutur Ivan Gunawan dikutip dari kanal YouTube-nya, Rabu (21/7/2021).

Ivan mengatakan, ia sebelum ditantang Deddy Corbuzier juga sudah melakukan sejumlah upaya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Sebelum gue diet kayak sekarang, gue juga udah enggak minum manis, udah lama. Enggak makan nasi juga, udah lama," aku Ivan Gunawan.

Baca juga: Berhadiah Rp 500 Juta, Deddy Corbuzier Tantang Ivan Gunawan Turunkan Berat Badan

Ia bercerita, langkah untuk menurunkan berat itu bermula dari seorang temannya yang prihatin agar Ivan Gunawan bisa kurus.

Maka, dalam sebulan terakhir Ivan Gunawan mengonsumsi suplemen khusus.

Ivan Gunawan juga mengeluhkan kakinya kesulitan memakai sepatu dan terkadang sakit saat berjalan.

"Kadang-kadang kaki gue juga sakit kalau lagi jalan," ujarnya.

Sebagai informasi, saat ditantang, berat badan Ivan Gunawan 181 kilogram, dengan tinggi badan 185 centimeter.

Baca juga: Beri Tantangan Rp 500 Juta kepada Ivan Gunawan, Deddy Corbuzier Tegaskan Bukan Settingan

Deddy Corbuzier lantas memberikan uang Rp 500 juta kepada Ivan Gunawan sebagai hadiah apabila berhasil menurunkan berat badan 20 kilogram dalam tiga bulan.

Uang sebesar Rp 500 juta tersebut bahkan sudah dibawa oleh Ivan Gunawan.

Namun, Ivan Gunawan harus mengembalikan uang Rp 500 juta ditambah Rp 50 juta apabila gagal memenuhi tantangan tersebut.

Baca juga: Ivan Gunawan: Buat Baju Beli Bahan dari Paris, Tetap Ngegantung Enggak Ada yang Beli

Tantangan itu dilontarkan Deddy Corbuzier saat mengundang Ivan Gunawan dalam podcast-nya yang tayang Minggu (18/7/2021) lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi