Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dianggap Sudah Tak Laku di TV, Butet Kartaredjasa: Itu Tak Mengubah Apa Pun Bagi Saya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Butet Kartaredjasa ditemui usai jumpa pers Workshop Manajemen Produksi Seni Pertunjukan di GEOKS Art Space, Bali, Denpasar, Minggu (11/2/2018).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com – Setelah bertahun-tahun terjun di dunia film dan pertunjukan, seniman dan aktor Butet Kartaredjasa kini jarang muncul di televisi Tanah Air.

Butet Kartaredjasa terakhir aktif di televisi bersama Slamet Rahardjo dalam program komedi satire Republik Sentilan Sentilun yang tayang di Metro TV beberapa tahun lalu.

Berbincang dengan Deddy Corbuzier, Butet tak menampik banyak komentar miring yang menyebutnya tak laku lagi di televisi.

“Sering ditanya ‘udah enggak aku di televisi ya? Udah enggak muncul lagi?’ Matamu suek!" kata Butet Kartaredjasa dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier, Kamis (22/7/2021).

Baca juga: Penjelasan Butet Kartaredjasa soal Tarian Petruk yang Dianggap Sindir Presiden Jokowi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurut Butet Kartaredjasa, ukuran kesuksesan tidak selamanya bisa dinilai dari tampil di televisi.

“Orang mengukur hanya dengan televisi. Kalau orang pakai parameter akar rumput atau sederhana, 'orang tidak muncul di TV adalah orang yang sudah tidak laku lagi'," katanya.

Namun, seniman berusia 59 tahun ini memilih tidak menggubris komentar miring tersebut.

“Ya, (komentar) itu enggak apa-apa. Itu enggak mengubah apa-apa buat saya,” ujar Butet Kartaredjasa.

Penulis buku Republic of Fun (2011) ini lebih memilih melakukan hal-hal baik yang bermanfaat bagi orang lain.

Baca juga: Mengenal Lebih Dekat Sosok Butet Kartaredjasa

“Umur sudah segini, ya kita tinggal melakukan perbuatan-perbuatan di sisa waktu itu sebaik-baiknya,” ucap Butet.

Peran Butet sebagai seorang budayawan dan seniman Tanah Air bisa dibilang sangat besar.

Butet Kartaredjasa adalah anak dari Bagong Kussudiardjo, koreografer dan pelukis senior Indonesia.

Suami Rulyani Isfihana ini merupakan saudara kandung dari musisi dan penata musik Djaduk Ferianto.

Baca juga: Hobi Kuliner, Butet Kartaredjasa Lebih Senang Berburu Tempat yang Tak Biasa

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi