Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kondisi Terkini Orangtua Tantri Kotak yang Dinyatakan Positif Covid-19

Baca di App
Lihat Foto
DOKUMENTASI MAMIKOS
Tantri Syalindri Ichlasari yang lebih dikenal sebagai vokalis Kotak
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Orangtua Tantri Kotak atau Tantri Syalindri kini sedang jalani perawatan di rumah sakit setelah dinyatakan positif Covid-19.

Suami Tantri, Arda NAFF, mengungkap bahwa ibu mertuanya sempat tak nafsu makan. Hal itulah yang sempat membuat dirinya dan sang istri sangat khawatir.

Baca juga: Arda NAFF Ceritakan Kondisi Rumah Sakit Saat Antar Orangtua Tantri untuk Dirawat

“Dalam 1, 2 hari ini akhirnya sudah enggak nafsu makan, itu bahaya. Enggak nafsu makan, kalau makan muntah, enggak ada yang bisa masuk makanan. Itu bahaya, sedangkan tubuh butuh protein, sayuran mineral yang banyak,” ucap Arda dikanal YouTube Cumi-cumi, Sabtu (24/7/2021).

Meski khawatir, Tantri dan Arda kerap memberi semangat kepada sang ibu agar mau makan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengan begitu tubuhnya bisa kuat melawan virus corona.

Baca juga: Urus Keluarga yang Positif Covid-19, Tantri KotaK: Melihat Sendiri Nakes Kelelahan Atur Banyaknya Pasien

“Tetap semangatin sih. Karena enggak ada pantangan makanan apa pun. Mama lagi pengin apa, dikirimin ya, salad buah,” kata Arda.

“Bahkan yang favorit sampai enggak nafsu makan. Itu yang buat kita sedih. Tapi kasih semangat terus ayo mah dilawan tetap harus makan. Kita iming-imingin ketemu cucu lagi, jalan-jalan lagi,” sambung Arda.

Arda mengatakan, ibu mertuanya itu sudah lima hari di rumah sakit. Terkait kondisinya saat ini, Arda belum bisa membeberkan.

Baca juga: Orangtua dan Adik Positif Covid-19, Tantri KotaK Sempat Kesulitan Cari Rumah Sakit

Sebab ia tak bisa memantau langsung kondisi orangtua yang kini sedang isolasi itu.

Ia berharap mertuanya segera sembuh dan kembali berkumpul bersama keluarga.

“Mohon doanya aja, saya enggak bisa bilang mendingan. Enggak bisa bilang lebih parah karena kita enggak bisa terus-terusan di sana,” ucap Arda.

Baca juga: Turun 8 Kg dalam Sebulan, Tantri KotaK Berbagi Menu Makan Setiap Hari

“Kita enggak mau terus- terusan ganggu istirahatnya, walaupun bawa ponsel. Tapi kita enggak terus-terus telepon. Biarkan (waktunya) istirahat, istirahat, (waktunya) video call, video call,” tutur Arda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi