Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Marshanda yang Malah Dibawa Keluarga ke Rumah Sakit Ketika Pilih Bercerai dari Ben Kasyafani

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA NATALIA SEMBIRING
Penyanyi dan pesinetron Marshanda melayat Cecep Reza di rumah duka di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (19/11/2019). Cecep Reza meninggal dunia di usia 31 tahun.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Marshanda mengungkap bahwa momen perpisahannya dengan mantan suaminya, Ben Kasyafani, banyak menimbulkan miskomunikasi antar-keluarga.

Diketahui, Marshanda atau Chacha, pada 23 April 2014 menggugat cerai Ben ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat.

Baca juga: Marshanda Berpikir Awalnya Baik-baik Saja, Ternyata Banyak Masalah yang Belum Dirinya Terima

"Momen perpisahan gue dengan mantan suami gue. Di situ gue ada miskomunikasi besar-besaran dengan keluarga,” ucap Marshanda di kanal YouTube Marshed, Sabtu (24/7/2021).

Karena miskomunikasi itu, keluarganya sampai mengintervensi hidup wanita yang akrab disapa Chacha itu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Chacha memilih berpisah dengan Ben, keluarganya malah membawa Chacha ke rumah sakit.

Baca juga: Takjub dengan Ucapan Sienna, Marshanda: Tulus dan Spontan

“Mereka merasa menolong gue dengan cara paksa membawa ke rumah sakit untuk diopname karena mereka merasa bipolar disorder gue sedang kumat,” kata Marshanda.

Padahal, menurut Chacha, ia saat itu baik-baik saja. Ia hanya ingin mengubah jalan hidupnya.

Namun, keluarganya belum mengerti situasinya saat itu.

Baca juga: Nikmati Single Terlama Selama 2 Tahun, Marshanda: Ternyata Kok Enak Ya

“Gue at the time i was just jalan yang baru. Pencapaian yang baru dari personal gue, but anyway faktor eksternal yang mengerti kita. Ada orang yang tidak mengerti, enggak jarang juga orang yang paling dekat dengan kita,” ucap Marshanda.

Namun, hal itu menjadi tantangan sendiri baginya untuk mengenalkan dirinya lebih dalam ke keluarganya.

"Nah, di situ challenge-nya dan justru itu bisa jadi momen buat kita untuk membuat orang yang dekat dengan kita jadi lebih kenal lagi dengan kita, untuk menginspirasi bahwa change it’s not wrong, perubahan itu enggak selalu salah. Perubahan itu enggak selalu musibah,” tutur Marshanda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi