Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ashanty Datangi Langsung Korban Kebakaran di Tanah Abang dan Berikan Bantuan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
Penyanyi Ashanty saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Selasa (9/2/2021).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ashanty turun langsung untuk membantu korban kebakaran yang terjadi di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Kedatangan Ashanty untuk memberikan paket sembako serta makanan dan melihat langsung situasi tempat pasca-kebakaran.

Tak sendiri, Ashanty datang bersama putranya, Azriel Hermansyah.

“Dapat kabar bahwa ada tempat yang kebakaran di sini dan 12 KK tapi isinya hampir 150 orang. Jadi, bayangin satu rumah yang kebakaran, yang belum hancur, satu rumah isinya 20 orang,” kata Ashanty dikutip Kompas.com dari kanal YouTube KH Infotainment, Sabtu (7/8/2021).

Baca juga: Soal Tren Ikoy-ikoyan, Ashanty Mengaku Turut Kebanjiran DM

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Jadi, kita datang ke sini untuk memberikan sedikit sembako dan juga tadi aku bawa makanan ada 150 untuk mereka,” ujar Ashanty menambahkan.

Dengan makanan dan sembako yang dibagikannya, Ashanty berharap bisa sedikit membantu para korban kebakaran.

“Sedikit tapi semoga bisa membantu ya, karena belum mendapatkan bantuan apa-apa,” ujar Ashanty.

“Karena kasian juga melihatnya, ini kan lumayan dekat dari tempat kita. Kondisinya lumayan memprihatinkan,” kata Ashanty lagi.

Sebelumnya diketahui, kebakaran melahap 10 rumah di kawasan Jalan Karet Pasar Baru Barat, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada 3 Agustus kemarin.

Akibat kebakaran tersebut, sebanyak 10 kepala keluarga harus mengungsi dan mengalami kerugian.

Baca juga: Ashanty Enggan Berkomentar soal Kabar Kehamilan Aurel Hermansyah, Kenapa?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi