Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Roger Danuarta: Daripada Nyinyir, Mending pada Vaksin

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Roger Danuarta saat berkunjung ke redaksi Kompas.com di Menara Kompas, Palmerah Selatan, Selasa (17/9/2019).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Roger Danuarta mengimbau masyarakat untuk segera vaksinasi Covid-19.

Imbauan ini terucap setelah Roger melihat banyak komentar warganet yang sibuk nyinyir terkait hal-hal apa pun yang mereka lihat di media sosial.

"Daripada komentar, mendingan pada vaksin deh," ujar Roger seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Langit Entertainment, Selasa (10/8/2021).

Baca juga: Tak Larang Roger Danuarta Syuting Berpasangan dengan Wanita Lain, Cut Meyriska: Pasangannya Siapa Dulu?

Artis peran Nikita Mirzani yang tengah mewawancarai Roger pun setuju dengan pendapatan suami Cut Meyriska itu.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Benar banget, setuju. Daripada komentar, enggak bakal dapat apa-apa juga, mendingan vaksin supaya Indonesia cepat kelar dari Covid-19," kata Nikita Mirzani.

Saat Nikita Mirzani mengeluhkan capek mengenakan masker saat beraktivitas, Cut Meyriska merasakan hal yang sama.

Baca juga: Roger Danuarta dan Cut Meyriska Klarifikasi soal Foto Anak yang Tuai Kontroversi

"Capek tahu pakai masker terus," ujar Nikita Mirzani setelah imbau masyarakat untuk vaksin.

"Betul, sama sebenarnya (tak suka pakai masker karena engap)," timpal Cut Meyriska.

Nikita berujar, saat mengenakan masker, sirkulasi udara yang keluar masuk lewat hidung menjadi terhalang masker.

Baca juga: Roger Danuarta Beberkan Gejala Terkena Covid-19, Demam hingga Diare

Oleh karena itu, Nikita berpendapat, napas menjadi naik ke atas dan keluar lewat sela-sela masker sehingga terkadang membuat matanya menjadi perih.

"Makanya netizen daripada komentar, buang-buang kuota, mendingan kalian vaksin, gratis lho. Sekarang vaksin, sudah vaksin, dikasih sembako lagi. Cus, kemarin pada butuh tuh yang begitu-begitu kan," kata Nikita Mirzani.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi