Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

5 Grup Kpop yang Debut dengan Konsep Berbeda dari Rencana Awal

Baca di App
Lihat Foto
soompi.com
NCT Dream, sub unit NCT yang beranggotakan 7 orang.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Sebelum debut biasanya sebuah grup Kpop sudah direncanakan agensi untuk memakai konsep tertentu sebagai identitas.

Berikut ini ada lima grup yang debut dengan konsep berbeda dari rencana awal.

Untungnya perubahan konsep tersebut tetap membuat mereka sukses menggaet banyak penggemar.

Baca juga: 5 Lagu Idola Kpop yang Ditulis untuk Fans, dari BTS hingga DAY6

1. NCT Dream

NCT DREAM adalah sub unit ketiga dari NCT yang debut setelah NCT U dan NCT 127.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menariknya, NCT DREAM sebenarnya awalnya direncanakan untuk menjadi sub-unit pertama dari seluruh grup yang debut.

Bersamaan dengan ini, tarian hoverboard mereka yang terkenal juga bukan bagian dari rencana awal mereka.

Baca juga: Kini Sukes, 5 Idol Kpop Ini Dulu Justru Berlatih Menjadi Atlet

Padahal, betapa ikoniknya tarian itu dan betapa banyak pujian yang mereka terima karena memasukkan gaya menari yang sulit ke dalam debut mereka.

Banyak orang kesulitan mengikuti gerakan hoverboard, menunjukkan betapa berbakatnya member NCT Dream di usia muda mereka.

2. TREASURE

Bukan menjadi satu grup yang terdiri dari dua belas member, TREASURE seharusnya dipecah menjadi dua grup.

Baca juga: Dianggap Pintar, 7 Idol Kpop Ini Dikenal Memiliki IQ Tinggi

Yaitu satu dengan nama TREASURE, terdiri dari tujuh member dan satu lagi disebut MAGNUM, yang akan memiliki enam member sehingga bersama-sama disebut sebagai TREASURE 13.

Para member dari setiap grup ditentukan oleh acara kompetisi YG Entertainment, Treasure Box, yang mencakup semua 12 anggota yang sekarang berada di TREASURE.

Member ke-13, Ha Yoobin, seharusnya menjadi anggota MAGNUM.

Baca juga: Kim Jong Un Ancam Fans KPop di Korut dengan Hukuman Mati

Namun, sebelum salah satu grup debut, Yoonbin akhirnya membatalkan kontraknya dengan agensi.

Tak memisahkan dua sub unit TREASURE 13, agensi memutuskan untuk menggabungkan mereka menjadi satu beranggotakan 12 member seperti sekarang ini.

3. BTOB

BTOB akhir-akhir ini dikenal sebagian grup besar karena lagu ballad mereka yang sangat kuat.

Baca juga: Video Musik Debut Idol Kpop yang Paling Banyak Ditonton Satu Dekade Terakhir

Hanya sedikit grup di industri yang melakukannya seperti mereka.

Padahal, mereka seharusnya debut sebagai sebuah band.

Namun ketika senior mereka, CNBLUE keluar dengan konsep band terlebih dahulu, BTOB mempertimbangkan konsep acapella bahkan akrobat.

Kemungkinan, karena berbagai pelatihan yang mereka lalui, BTOB akhirnya memiliki begitu banyak fleksibilitas dan variasi di industri Kpop.

Baca juga: 9 Idol Kpop Berposisi Rapper yang Jago Nyanyi Bak Main Vocalist

Meskipun dikenal dengan lagu-lagu balad mereka, tidak diragukan lagi bahwa pria-pria berbakat ini dapat melakukan hampir semua konsep tanpa kesulitan.

4. TXT

Boy group TXT debut dengan "Crown" dalam konsep yang ceria.

Mungkin sulit membayangkan bahwa mereka dilatih untuk konsep debut yang gelap seperti kebanyakan boy grop pada masa itu.

Baca juga: Rating Buruk, Drakor Imitation Justru Dipuji karena Ungkap Sisi Gelap Industri Kpop

Bahkan, TXT mengatakan, mereka telah berlatih hip-hop cukup lama dan harus mengganti arah untuk mempersiapkan “Crown”.

Dalam lirik "Crown" memang masih terasa konsep kelam.

5. GOT7

Tahukah Anda bahwa GOT7 sebenarnya merupakan grup beranggotakan 6 orang saat pertama kali dibuat.

BamBam seharusnya tidak debut dengan mereka sama sekali. Ia dulu kemungkinan akan debut bersama Stray Kids.

Baca juga: 16 Juli 2007 Girls Generation (SNSD) Terbentuk, Inilah Cerita Perjalanan Mereka jadi Idola KPop

Meskipun Bambam menyatakan keinginannya untuk berada dalam grup dengan sesama trainee asing seperti Jackson dan Mark.

Bambam sempat dianggap sebagai bagian dari grup trainee “anak-anak” karena usianya yang sangat muda waktu itu.

Akan tetapi, BamBam dapat menunjukkan kualitasnya dalam kompetisi antara trainee JYP Entertainment dan YG Entertainment di program survival WIN: Who Is Next?.

Baca juga: 5 Idol Kpop yang Pernah Jadi Artis Cilik Drama, Ada Chani SF9 hingga Chanwoo iKON

Setelah tampil dengan calon member GOT7 Yugyeom, Jackson, dan Mark, ia menerima banyak pujian dari CEO YG Entertainment Yang Hyun Suk.

Sehingga Jin Young Park berubah pikiran dan membuatnya debut lebih awal dari yang direncanakan dengan GOT7.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: Koreaboo
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi