Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kartika Putri: Kalau Memang Aku Bersalah, Aku Siap Dihukum

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Kartika Putri Official
Kartika Putri umumkan suaminya positif Covid-19
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Kartika Putri mengaku tidak takut dengan munculnya petisi untuk memenjarakan dirinya.

Justru, istri Habib Usman bin Yahya ini mengaku siap dihukum jika memang terbukti bersalah.

“Enggak (takut dengan petisi), kalau aku memang bersalah, ya aku siap dihukum,” ucap Kartika Putri dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Melaney Ricardo, Rabu (18/8/2021).

Baca juga: Tak Takut soal Petisi Penjarakan Dirinya, Kartika Putri: Ini Negara Hukum

“Karena (kalau) memang aku bersalah ya aku harus menjalani hukuman, itu buat kita jera untuk enggak ngelakuin di kemudian hari. Tapi kalau enggak (bersalah) ya Allah pasti tunjukin kebenaran,” tutur Kartika lagi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelumnya, muncul petisi yang dibuat untuk memenjarakan Kartika Putri. Petisi itu dibuat setelah kehebohan ditangkapnya dokter Richard Lee.

Publik banyak yang beranggapan ditangkapnya Richard Lee lantaran laporan Kartika Putri tapi hal tersebut tidaklah benar.

“Tidak bisa memenjarakan orang dengan petisi. Ini negara hukum, penjara ini dengan ketok palu,” ucap Kartika Putri.

Baca juga: Kartika Putri Tak Tahu soal Penangkapan Richard Lee hingga Bantah Koneksi Orang Besar

“Dan juga harus dengan fact (fakta), enggak bisa hanya dengan orang enggak suka sama aku, ya sudah bikin petisi,” tambah Kartika.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi