Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pesan Haru Jesselyn untuk Orang Tua Usai Menang MasterChef Indonesia Season 8

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @jesselyn.mci8
Jesselyn MCI 8
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Berhasil menjadi pemenang di MasterChef Indonesia Season 8 tak lama setelah lulus kuliah, Jesselyn ungkap rasa terima kasih pada kedua orang tuanya.

Berkomunikasi dengan kedua orang tuanya melalui video call, Jesselyn menyampaikan pesan haru tersebut usai meraih kemenangan di usia 21 tahun.

"Mom, Dad, thank you udah biayain Jesselyn belajar selama ini, sampai akhirnya Jesselyn bisa ada di titik ini," kata Jesselyn dikutip dari YouTube Official RCTI.

Baca juga: Sama-sama Lulusan Le Cordon Bleu, Ini Profil Jesselyn Lawan Nadya di Grand Final MasterChef Indonesia Season 8

Mendengar penuturan putrinya, sang ayah kemudian membalas dengan mengatakan jika memang sanggup, bisa mewujudkan mimpi Jesselyn adalah kewajibannya sebagai orang tua.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Itu sudah kewajiban daddy, itu Jesselyn punya passion apa, daddy kalau sanggup daddy harus laksanakan," ujar ayah Jesselyn.

Ayahnya hanya berpesan agar Jesselyn tidak menjadi orang sombong setelah menang MCI, dan harus terus ingat, di atas langit masih ada langit.

"Jesselyn tetep harus humble ya, jangan sombong. Karena di atas langit masih ada langit, masih banyak yang lebih pinter," pesan sang ayah.

Baca juga: Masuk Grand Final MasterChef Indonesia Season 8, Ini Janji Jesselyn untuk Lord Adi

Kepada ayahnya, Jesselyn sempat mengungkap impiannya bisa memiliki kitchen studio untuk mengembangkan YouTube channel.

"Jesselyn pengin ada kitchen studio sendiri untuk lebih mengembangkan YouTube channel Jesselyn. Jesselyn juga ingin go big on social media, dari situ Jesselyn bisa dapat modal untuk membuka cafe sendiri," ujar lulusan Le Cordon Bleu Prancis itu.

"Semoga ke depannya Jesselyn bisa buat kalian lebih bangga lagi. Dari sini first step dan Jesselyn bakal lebih maju lagi ke depannya," kata Jesselyn.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi