Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Amalia Fujiawati Sudah Serahkan Hasil Tes DNA ke Pengadilan

Baca di App
Lihat Foto
YouTube MAIA ALELDUL TV
Amalia Fujiawati menjelaskan kasusnya dengan pesepak bola Bambang Pamungkas kepada Maia Estianty.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan istri siri Bambang Pamungkas, Amalia Fujiawati menyerahkan hasil tes DNA anaknya, Anjani, ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Jakarta Selatan.

Diketahui, hasil tes DNA yang dilakukan antara anak sulung Bambang Pamungkas, Jane Abel dengan anak Amalia Fujiawati, Anjani, membuktikan adanya persamaan sebesar 92,3 persen identik.

Oleh karenanya, dapat dibuktikan bahwa Jane Abel dan Anjani sama-sama anak biologis Bambang Pamungkas.

"Pada prinsipnya pengadilan bersifat netral, memutus atas adanya alat bukti. Jadi kami penggugat sudah tidak ada kesempatan lagi. Tapi, di sini kami memohon tes DNA itu dijadikan alat bukti," ujar Kuasa Hukum Amalia, Wati Tresnawaty dikutip Kompas.com di kanal YouTube Cumi-Cumi, Jumat (3/9/2021).

Baca juga: Amalia Fujiawati Tak Tuntut Hak Waris walau Hasil Tes DNA Anak Identik dengan Bambang Pamungkas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kalau memang tidak dikabulkan setidak-tidaknya dijadikan petunjuk hakim bahwa ini adalah anak biologis dari Bambang Pamungkas," kata Wati melanjutkan.

Namun, ia berharap Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutuskan seadil-adilnya.

Terlebih sudah disertakan alat bukti tes DNA yang menunjukkan Anjani adalah anak biologis Bambang Pamungkas.

"Kami berdoa semoga hakim terketuk hatinya memberikan keputusan seadil-adilnya karena ini menyangkut hak anak. Hak anak secara perdata juga," ucap Wati.

Wati mengatakan, anak perempuan butuh ayah sebagai syarat administrasi untuk mengurus pernikahannya nanti.

Baca juga: Hasil Tes DNA Anaknya Sama dengan Bambang Pamungkas, Amalia Fujiawati: Semoga Hatinya Terbuka

Apalagi dalam Undang-Undang Perlindungan Anak, anak harus mengetahui siapa orangtuanya.

"Anak perempuan butuh wali nikah. Memohon mudah-mudahan majelis hakim menentukan seadil-adilnya. Berdasarkan Undang-Undang Perlindungan Anak, anak pun punya hak mengetahui siapa orangtuanya," lanjut Wati.

Sebelumnya, Amalia Fujiawati menggugat Bambang Pamungkas memperjuangkan hak asal usul dan nafkah anaknya.

Gugatan itu dilayangkan Amalia Fujiawati ke PA Jakarta Selatan benerapa waktu lalu.

Baca juga: Mantan Istri Siri Bambang Pamungkas Amalia Fujiawati Buktikan Hasil Tes DNA Anaknya Identik

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi